HMI Minta Pemkot Banjar Tidak Beri Harapan Palsu Soal TPP

HMI Minta Pemkot Banjar Tidak Beri Harapan Palsu Soal TPP

UNJUK RASA. ASN guru bersertifikasi saat unjuk rasa di halaman kantor Wali Kota Banjar, Jumat (26/8/2022).-Cecep Herdi/Radar Tasikmalaya-

“Namun yang pasti, ibu wali kota tahun 2023 akan menganggarkan kembali,” tuturnya.

Dia menyebut ada sekitar 865  guru yang tidak mendapatkan lagi tunda. Pihaknya juga belum mengetahui berapa besaran tunda yang akan kembali diberi­kan tahun 2023.

“Besarannya kita tidak tahu pasti karena nanti perhitung­annya melalui kajian dan ada penyusunan tim juga untuk membahas penganggatan tunda ini,” ungkapnya.

Wali Kota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih mengatakan, pemerintah akan mengalokasikan TPP guru sertifikasi melalui mekanisme APBD tahun 2023.

Pemerintah, kata Ade Uu, tidak bisa memberikan TPP guru tanpa adanya peraturan sebagai dasar hukum, karena khawatir nantinya menjadi permasalahan hukum.

“Saya hanya melaksanakan sesuai peraturan. Nanti akan dibentuk tim untuk mengkaji pemberian TPP. Silakan perwakilan guser (guru sertifikasi) dan PGRI untuk membahasnya,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: