Dadaha Ramai, Dishub Gigit Jari

Dadaha Ramai, Dishub Gigit Jari

TANDA. Petunjuk arah tempat parkir terpasang di water barrier Dinas Perhubungan di Jalan Dadaha, Jumat (26/8/2022).-rangga jatnika/radar tasikmalaya-

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - UPTD Pengelola Parkir Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tasikmalaya hanya bisa gigit jari melihat keramaian di event Dadaha

Meski banyak kendaraan yang parkir, namun tidak berdampak pada kenaikan pendapatan asli daerah (PAD) di sektor retribusi parkir.

Dadaha diketahui merupakan kawasan strategis di Kota Tasikmalaya, sehingga setiap event selalu memiliki daya tarik tinggi untuk dikunjungi masyarakat.

BACA JUGA:Sekolah Dituntut Berperan untuk Tingkatkan Minat Baca di Kabupaten Ciamis

Banyaknya pengunjung selaras dengan padatnya kendaraan yang parkir di lokasi itu. Bukan tidak mungkin pengunjung akan kesulitan mencari tempat untuk parkir. 

Seperti pada event yang saat ini diselenggarakan di Lapangan Dadaha. Meskipun belum dimulai, petunjuk arah tempat parkir sudah terpasang di banyak titik.

Kepala UPTD Pengelola Parkir Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya Uen Haeruman mengatakan event di Dadaha tidak pernah berdampak pada peningkatan pendapatan. 

BACA JUGA:Ditinggal Penghuninya ke Rumah Sakit, Rumah Warga Kota Banjar Terbakar

“Tidak ada efeknya untuk retribusi parkir,” ungkapnya.

Dijelaskan Uen, ruang parkir yang dikelola Dishub di wilayah Dadaha hanya sebatas bahu jalan. Di luar itu, biasanya merupakan swadaya dari masyarakat sekitar. 

“Kalau kita ya sedikit, di tepi Jalan Dadaha saja,” lanjutnya.

BACA JUGA:Selasa Depan Penyidik Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Brigadir J di TKP, Ferdy Sambo dan Bu Putri Bertemu Lagi

Pihaknya mengakui ketika ada event, jumlah pengendara yang parkir di Dadaha meningkat drastis. 

Namun karena di luar kewenangan dari Dishub, pihaknya tidak bisa memungut retribusi. “Kami menarik retribusi sesuai dengan kewenangan saja,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: