Kunjungan Objek Wisata Meningkat

Kunjungan Objek Wisata Meningkat

Radartasik, CIAMIS - Pada libur lebaran tahun 2022, kunjungan di beberapa objek wisata alam atau wisata religi di Kabupaten CIAMIS mengalami peningkatan.

Sebelumnya sektor wisata ini dihamtam efek pandemi Covid-19 selama dua tahun berturut-turut.

Hal itu dibenarkan Wakil Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kabupaten Ciamis Kabupaten Ciamis Sandri Zulfikar.

BACA JUGA:Hari Pertama Kembali Kerja, Ini Pesan Wali Kota Tasikmalaya kepada Para ASN

Menurut dia, hasil monitoring di sejumlah objek wisata di Kabupaten Ciamis, liburan lebaran ini alami peningkatan kunjungan baik wisata alam, pegunungan, situ-situ, bahkan wisata buatan seperti kolam renang atau wisata religi pun penuh.

”Jadi ramainya sampai hari Minggu ini luar biasa, makanya semua objek wisata cukup kewalahan dengan banyaknya pengunjung,” paparnya.

BACA JUGA:Tonali Cetak Dua Gol Kemenangan Milan di Ulang Tahunya Yang Ke 22

Meningkatnya kunjungan ke sejumlah objek wisata ini dikarenakan pemerintah tidak lagi saklek membatasi ruang gerak masyarakat. Meski begitu protokol kesehatan diterapkan dengan ketat.

”Ramainya tempat wisata ini bisa saja karena wisatawan haus wisata karena selama dua tahun mereka jarang berlibur karena pandemi,” paparnya.

BACA JUGA:Waduh, Bus Pemudik Malah Nyasar ke Gang Sempit, Untung Ada Tukang Tahu

Sadri menjelaskan bahwa dengan sekarang ini wisata ramai tentunya perekonomian di Ciamis lebih meningkat. Selain itu para pelaku usaha di bidang wisata juga sekarang mulai kembali menata wisata lebih baik lagi.

”Semoga tidak ada lagi pengetatan di sejumlah objek wisata agar perekonomian meningkat dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) juga tergenjot,” harapnya.

BACA JUGA:Investasi Industri Masif, SMK Berkembang

Dihubungi terpisah, Kabid Pemasaran Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis Ginanjar membenarkan bahwa sekarang liburan lebaran wisata-wisata di Kabupaten Ciamis ramai dikunjungi para wisatawan baik dari orang Ciamis atau luar Ciamis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: