Bikin Ngiler! Bakso Mas Sabar Soreang, Nikmati Bakso Lezat Sambil Duduk Lesehan di Pinggir Sawah

Rabu 07-08-2024,08:30 WIB
Reporter : syindi
Editor : syindi

DISWAY.ID - Bakso Mas Sabar Soreang adalah salah satu tempat makan bakso terbaik di Bandung yang menawarkan pengalaman kuliner yang unik dan berbeda dari tempat-tempat makan bakso pada umumnya.

Didirikan sejak tahun 1983, restoran ini menyajikan suasana tradisional pedesaan yang membawa kenangan indah bagi para pengunjung.

Restoran Bakso Mas Sabar menempati bangunan rumah bambu yang terletak di pinggir sawah, memberikan suasana yang tenang dan nyaman.

Suasana ini semakin terasa dengan adanya beberapa gazebo atau saung yang berkonsep semi outdoor. Pengunjung dapat menikmati angin sepoi-sepoi sambil menikmati pemandangan sawah yang asri, yang tentunya menambah kelezatan setiap suapan bakso yang disantap.

Baca juga: Pemuda Kabupaten Ciamis Diduga Aksi Bunuh Diri di Jembatan Cirahong, Jasadnya Belum Ditemukan

Selain itu, Bakso Mas Sabar juga menyediakan tempat duduk lesehan yang membuat suasana makan menjadi lebih santai dan akrab.

Adanya kolam ikan di sekitar tempat makan juga menjadi daya tarik tersendiri yang dapat menghibur pengunjung.

Menu andalan di sini tentu saja aneka jenis bakso yang segar dan nikmat. Setiap bakso dibuat dengan bahan-bahan berkualitas yang menghasilkan cita rasa yang menggugah selera dan membuat ketagihan.

Baca juga: Dicky Chandra Menanti Keajaiban di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya

Beberapa pilihan menu bakso yang tersedia di Bakso Mas Sabar antara lain bakso tetelan, bakso ceker, bakso jumbo, bakso iga, dan bakso pangsit.

Harga bakso di sini berkisar antara Rp14.000 hingga Rp35.000, sangat terjangkau untuk kualitas dan rasa yang ditawarkan.

Selain bakso, Bakso Mas Sabar juga menyajikan aneka kuliner lain yang tidak kalah lezat.

Ada mi ayam dengan berbagai varian seperti mi ayam bakso, mi ayam bakso ceker, dan mi ayam pangsit dengan harga mulai dari Rp12.000 hingga Rp35.000.

Ada juga aneka mi yamin seperti yamin polosan, yamin bakso, yamin ceker, yamin tetelan, dan yamin iga dengan harga mulai dari Rp8.000 hingga Rp37.000.

ada menu nasi juga mulai dari sop iga dan nasi,ayam goreng dan nasi. harga mulai dari Rp.7.000 hingga Rp35.000.

Kategori :