Nastar Jadi Kue Favorit Saat Lebaran, Sering Dianggap Asli Indonesia, Ternyata Begini Asal-Usulnya

Minggu 07-04-2024,12:00 WIB
Reporter : Denden Rusyadi
Editor : Usep Saeffulloh

Kue ini dipanggang dalam oven hingga matang dan berwarna kecoklatan. 

Seiring dengan perkembangan zaman, banyak produsen kue yang telah melakukan eksplorasi dalam menghadirkan berbagai varian rasa dan bentuk kue nastar, seperti rasa cokelat, keju, stroberi, dan lainnya yang bisa dinikmati oleh para penggemar kue ini.

Terkait dengan kepopuleran nastar di Indonesia dan penggunaan nanas sebagai toppingnya, faktor lain yang turut berpengaruh dalam penggunaan nanas pada kue ini adalah karena keterbatasan dalam pennyediaan buah blueberry dan apel.

Pada masa penjajahan Belanda, di mana infrastruktur belum memadai dan keberadaan toko yang menjual bluebery dan apel saat itu susah ditemui. Maka, nanas dipilih sebagai buah pengganti dalam pembuatan nastar.

Bentuk nastar sendiri lebih kecil dibandingkan dengan pie atau tart Eropa yang umumnya lebih besar. 

Namun, sampai saat ini, tidak ada catatan yang secara spesifik menerangkan siapa yang pertama kali menciptakan nastar dan pihak yang mana yang memiliki hak paten atas kue tersebut.

Artikel ini pernah tayang di radarmukomuko.disway.id dengan judul, Jadi Kue Favorit saat Lebaran, Ini Sejarah Kue Nastar yang Ternyata Sudah Ada pada Masa Penjajahan Belanda

 

Kategori :