Puncak Arus Mudik Lebaran 2024 Diprediksi Dimulai Hari Ini, Kemenhub Himbau Pemudik Atur Jadwal Perjalanan
JAKARTA, RADARTASIK.COM - Kemenhub memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2024 terjadi hari ini tepatnya pada Sabtu 6 April 2024.
Kemenhub menginformasikan potensi pergerakan di puncak arus mudik Lebaran 2024 pada hari Sabtu mencapai 11,98 persen.
Kemudian, puncak arus mudik Lebaran 2024 juga akan terjadi pada hari Minggu 7 April 2024 dan Senin 8 April 2024.
BACA JUGA:Polres Tasikmalaya Kota Berangkatkan 110 Pemudik ke Jogjakarta dan Solo Lewat Mudik Gratis
Mengutip akun Instagram kemenhub151, potensi pergerakan masyarakat yang akan mudik Lebaran 2024 pada Minggu 7 April mencapai 11,94 persen.
Kemudian, Kemenhub memprediksi akan terjadi kenaikan pergerakan pemudik hingga 13,74 persen pada hari Senin 8 April 2024.
Untuk menghindari kepadatan pada puncak arus mudik Lebaran 2024, Kemenhub menghimbau kepada masyarakat yang akan pulang ke kampung halaman untuk segera mengatur jadwal perjalanan.
Kemenhub menyarankan agar masyarakat tidak mudik pada tanggal puncak arus mudik Lebaran 2024 tersebut.
Berdasarkan hasil survei yang dilakukan Kemenhub bersama pihak terkait, diprediksi akan ada 193,6 juta orang yang melakukan perjalanan mudik Lebaran 2024.
Jika dihitung, hampir 70 persen masyarakat Indonesia akan melakukan pergerakan jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H.
Menhub Budi Himbau Masyarakat Gunakan Angkutan Umum Saat Mudik Lebaran 2024
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi tak henti-hentinya menghimbau masyarakat untuk menggunakan angkutan umum saat mudik Lebaran 2024.