Keduanya bertemu kembali dalam sebuah reuni yang penuh emosi, pertemuan ini menciptakan momen yang mengiris hati penonton, terutama ketika Soo Hyun dan Soo Ho berjuang untuk menahan air mata mereka.
BACA JUGA: Kata Dewan: Intervensi Harga yang Dibutuhkan Warga Tasikmalaya, Bukan Operasi Pasar Murah
Momen pelukan erat antara Kang Soo Ho dan Eun Soo Hyun menciptakan pertanyaan mengenai apakah mantan pasangan suami istri ini bisa menemukan kebahagiaan kembali untuk bersatu setelah berpisah selama beberapa tahun atau memilih mempertahankan keputusan berpisah?
Penonton dibuat penasaran dengan pengembangan kisah percintaan yang rumit dan penuh emosi dalam drakor thriller ini.
Selain mengatasi trauma dan rasa bersalah, Soo Hyun juga sibuk mencari seorang anak yang diceritakan oleh Hyung Ja. Anak tersebut merupakan korban pembakaran rumah yang dilakukan oleh Hyung Ja akibat perselingkuhan suaminya, sehingga membuatnya berakhir di penjara.
Pertanyaan tentang identitas anak tersebut, yang diduga adalah Kwon Sun Yeol (diperankan oleh Cha Eun Woo), membuat alur episode 3 Wonderful World semakin memanas.
BACA JUGA: 4 Krim Wardah Terbaik untuk Memutihkan Wajah Bebas Flek Hitam
Penonton diajak untuk menunggu untuk melihat nasib hubungan Soo Hyun dan Soo Ho setelah mengalami perpisahan yang menyakitkan.
Chemistry antara Kim Nam Joo dan Kim Kang Woo sebagai suami istri yang telah kehilangan putranya akan menjadi daya tarik tersendiri dari episode terbaru wonderful World.
Dengan banyaknya konflik dan pertanyaan, maka penayangan episode selanjutnya dari drakor Wonderful World di Disney+ sangat dinantikan, untuk mengungkapkan lebih banyak tentang kisah-kisah yang menggugah hati ini.
Jangan sampai ketinggalan untuk menyaksikan kelanjutan drama ini setiap Jumat dan Sabtu malam pukul 21.50 (KST).