Levy Madinda Bermain Terakhir untuk Persib Lawan PSS Sleman? Ini Penjelasan Pengamat
BANDUNG, RADARTASIK.COM— Sampai saat ini Bobotoh masih bertanya-tanya soal apakah pemain Persib Levy Madinda bermain terakhir untuk Persib lawan PSS Sleman?
Seperti diketahui bahwa kontrak Levy Madinda akan berakhir pada Desember 2023.
Di sisi lain, pemain asing Spanyol yang sebelumnya digantikan Levy Madinda, Tyronne del Pino sudah kembali ke Persib Bandung.
BACA JUGA: Redmi Note 13 Pro Max Buat Fanny Auto Straight Cable Berkat Layar Super AMOLED HP Spek Dewa ini
Sebelumnya, Tyronne del Pino digantikan Levy Madinda di awal musim Liga 1 2023/2024 karena mengalami cedera.
Cedera yang dialami Tyronne del Pino didapatkan saat Persib menjamu Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung di laga perdana musim Liga 1 2023/2024.
Kini setelah Tyronne del Pino gabung lagi ke Persib, nasib Levy Madinda di Persib menjadi pembahasan Bobotoh.
Terlebih, Bobotoh sudah telanjur jatuh hati dengan permainan Levy Madinda bersama Persib Bandung.
BACA JUGA: Dengan Kamera 108 MP Redmi Note 13 Pro Max HP Spek Dewa ini di Jual dengan Harga Murah
BACA JUGA: Layar 120Hz Redmi Note 13 Pro Max di Sebut HP Spek Dewa yang Bisa Libas Grafik Game Dengan Smooth
Sejauh ini Levy Madinda mampu membawa Persib tidak terkalahkan dalam 9 laga terakhir dan mengangkat Persib dari zona degradasi ke papan atas klasemen Liga 1 2023/2024.
Pelatih Persib Bojan Hodak angkat suara soal kehadiran Tyronne del Pino di Persib.
Bojan Hodak meminta Tyronne del Pino menunjukkan permainan terbaiknya saat berlatih hingga nanti pada bursa transfer November 2023 akan diputuskan nasibnya.