Miris, Ratusan Pelajar SMP-SMA Hamil di Luar Nikah, Lalu Bagaimana Sikap Pengadilan Agama?

Jumat 13-01-2023,10:30 WIB
Editor : Usep Saeffulloh

Kepala Dinas Sosial dan P3A Ponorogo, Supriyadi mengatakan, para pelajar hamil di luar nikah karena pergaulan bebas dan media sosial. 

BACA JUGA: Sejuk, Persib Kirim Pesan ke Persija, Disambut Hangat Bobotoh dan The Jakmania

BACA JUGA: Suka Makan Mie? Yuk Intip Resep Mie Gacoan yang Viral di Bandung, Ini Cara Membuatnya

Mereka melalukan hubungan suami istri di luar nikah akibat pergaulan bebas. 

"Mereka banyak dipengaruhi banyak fasilitas yang dipakai untuk nongkrong, anak-anak juga menjadi dewasa sebelum waktunya karena media sosial," kata Supriyadi, Kamis 12 Januari 2023.

Dia mengaku terkejut namun belum mendapatkan data mengenai hal itu. 

Fenomena ratusan siswa SMP-SMA hamil itu ini akan menjadi atensi pihaknya. 

BACA JUGA: Gara-Gara Fans AS Roma, Jose Mourinho Sampai Minta Maaf Kepada Zaniolo

Supriyadi mengatakan pihaknya akan mengintensifkan pembinaan terhadap anak-anak tentang reproduksi dan pernikahan.

Cukup mengejutkan bagi kami di antaranya yang mengajukan dispensasi sudah hamil. Kami sudah dapat data resmi dari pengadilan agama. Ini jadi atensi kita," ujar dia. (fin)

Artikel ini telah tayang di fin.co.id dengan judul: Ratusan Pelajar di Ponorogo Hamil Luar Nikah, Minta Dispensasi Nikah di PA

 

Kategori :