Jelang Lebaran, Wali Kota dan Kapolres Banjar Sidak Pasar
Radartasik.com, BANJAR - Wali Kota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih didampingi Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih SIK MSi melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke Pasar Banjar, Kamis (28/4/2022).
Wali kota ingin memastikan persediaan atau stok kebutuhan pokok di pasar tradisional serta harga.
BACA JUGA:Parkir Bodong Itu Tanpa Tiket Retribusi, Tim Saber Pungli Bergerak
"Harga ayam potong masih Rp 42 ribu per kilonya, daging sapi sama masih tetap harganya Rp 130 ribu per kilogram," kata orang nomor satu di Kota Banjar kepada wartawan.
Diakuinya, jenis komoditi yang mengalami kenaikan yakni bawang merah, bawang putih, telor dan cabai naik hampir 10 persen.
BACA JUGA:Soal THR, Wagub Jabar: Kalau Tidak Mampu Bayar, Harusnya Dikomunikasikan Lebih Awal
"Jelang Lebaran seperti ini wajar kalau harga pada naik. (Yang tidak wajar) misal harga daging naik jadi Rp 200 ribu sampai Rp 300 ribu itu bukan wajar," jelasnya.
Menurut Ade, harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri saat ini meski ada kenaikan masih tergolong normal.
"Kita imbau kepada masyarakat agar bijak dan jangan terlalu berlebihan saat berbelanja. Tapi sesuai kebutuhan," sarannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: