Polsek Banjarsari Ciamis Gelar Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Polsek Banjarsari Ciamis Gelar Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

CIAMIS - Polsek Banjarsari Polres Ciamis Polda Jabar menggelar patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan di wilayah hukumnya.

Patroli kali ini dilaksanakan di kawasan Alun-Alun Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (25/04/21). 

Sebanyak empat personel diterjunkan Polsek Banjarsari untuk melakukan patroli. 

Keempat personel yang bertugas diantaranya Bripka Gede, Bripka Nana, Briptu Gandi, dan Bripda Lutfi.

Kapolres Ciamis AKBP Hendria Lesmana, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Banjarsari Kompol Badri mengatakan, patroli ini dilakukan dalam rangka untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas. 

Sehingga situasi dan kondisi selama bulan ramadan tetap aman, damai dan kondusif.

"Atas instruksi pimpinan, selama bulan ramadan kami rutin melakukan patroli kepolisian dalam rangka mengantisipasi kriminalitas. Antara lain Curat, Curas, dan Curanmor di wilayah hukum masing-masing Polsek," tutur Kompol Badri.

"Semoga situasi kamtibmas selama bulan ramadan aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat dengan nyaman melaksanakan kegiatan ibadah di bulan ramadan tahun 2021," tambahnya.

Saat melaksanakan patroli, kata Kompol Badri, setiap personel tidak lupa untuk kembali mengingatkan warga agar selalu mempedomani protokol kesehatan Covid-19. 

Mengingat situasi ramadan tahun ini masih dalam pandemi virus corona.

"Kami juga selalu mengingatkan warga untuk menerapkan 5M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas, dan menghindari kerumunan. Kedisiplinan kita menerapak protokol kesehatan menjadi kunci bersama memutus rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya.

(isr/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: