Rumah Sakit Jantung Tasikmalaya Dirikan Bazar Ramadhan Sembako Murah

Rumah Sakit Jantung Tasikmalaya Dirikan Bazar Ramadhan Sembako Murah

Radartasik, KOTA TASIK – Meskipun masih dalam proses pembangunan, Rumah Sakit (RS) Jantung Tasikmalaya sudah menjalin hubungan baik dengan lingkungan. Salah satunya dengan membuka Bazar Ramadhan sembako murah untuk warga.

Bazar Ramadhan tersebut dikerjasamakan dengan pemerintah setempat. Pelaksanaannya diselenggarakan di kantor Kelurahan Sukamanah, Kecamatan Cipedes.

Komisaris PT Graha Kardia Indonesia (GKI), Denny S Hermawanti SE MARS mengatakan, RS Jantung Tasikmalaya hingga kini belum beroperasi. Kendati begitu, tidak mengurungkan niat untuk berbagi terlebih di bulan suci Ramadhan ini. 

"Sejak awal pembangunan tahun 2014, kita sudah jalin hubungan baik dengan masyarakat,” paparnya.

Melihat harga-harga kebutuhan pokok yang terus naik, pihaknya berinisiatif membuka bazar sembako murah. 

"Ini supaya bisa meringankan beban warga untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. Kita siapkan 1.000 paket sembako murah,” terangnya.

Dia berharap, hadirnya RS Jantung Tasikmalaya bisa memberikan manfaat kepada masyarakat. Bukan hanya dalam hal kesehatan saja, namun juga soal urusan sosial.

Sekadar diketahui, tahun ini pembangunan RS Jantung bisa segera rampung dan beroperasi. Soal perizinan, hal itu sudah ditempuh sebagaimana prosedur. 

“Karena kita rumah sakit tipe B, jadi kita proses di Provinsi Jabar," jelasnya.

Camat Cipedes, Wawan Gunawan mengapresiasi apa yang dilakukan pihak RS Jantung Tasikmalaya. Bazar ini sebagai jalan agar hubungan baik dengan masyarakat sekitar terus terjaga. 

"Ini bentuk mendekatkan diri antara rumah sakit dengan masyarakat,” tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: