Diffa Chandra Promo Single Baru di Kota Tasikmalaya Tentang Merayakan Perpisahan

Diffa Chandra Promo Single Baru di Kota Tasikmalaya Tentang Merayakan Perpisahan

Diffa Chandra saat live talkshow di Radio eMDiKei Kota Tasikmalaya, Sabtu sore 15 Juni 2024. rezza rizaldi / radartasik.com --

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Diffa Chandra, penyanyi putra aktor, komedian yang juga kandidat Bacawalkot dari PKB, Dicky Chandra, kini tengah gencar melakukan promo single terbarunya.

Sabtu sore 15 Juni 2024, Diffa Chandra melakukan live talkshow dan live streaming di Radio eMDiKei Kota Tasikmalaya mempromosikan single terbarunya berjudul "Kita Rayakan Perpisahan".

"Lagu ini tentang merayakan perpisahan itu bukan untuk berbahagia. Tapi untuk menghargai semua proses yang dilalui sebelum kita menemukan perpisahan," ujar Diffa usai live talkshow.

"Ini adalah single ke empat. Dulu sempat rilis single (tahun 2018, Red) tapi nama saya bukan Diffa Chandra, tapi masih Mahadiffa. Akhirnya di-branding lagi di 2021 dengan lagu Wahay Aku hingga sekarang," sambungnya.

BACA JUGA:BRI Pastikan Keandalan Layanan Perbankan Pada Saat Libur Idul Adha 1445 Hijriah Tahun 2024

Diffa mengakui memilih fokus menyelami dunia tarik suara. Dia pun tak ikut jejak orang tuanya yang menjadi aktor, komedian, penulis naskah dan presenter. 

"Saya memilih jalur nyanyi karena alhamdulillah bakatnya di sini. Saya tak bisa komedi, akting juga belun pernah nyoba. Jadi ya nyanyi saja," terangnya. 

Dia pun mengaku ingin bermain film jika ada kesempatannya. "Sebenarnya kalau main film pengen, cuman untuk saat ini bukan menutup diri atau enggak mau," bebernya.

Tapi menurutnya, perlu banyak belajar lagi untuk jadi seorang aktor. "Karena tanggung jawabnya besar dan banyak sekali yang harus dipelajari lagi. Saat ini maka fokusnya di musik saja, dari dulu. Kalau memang ada rezekinya di film atau jadi aktor mungkin akan diambil juga," tambahnya.

BACA JUGA:Agus Wahyudin Dapat Restu Rois Syuriah PCNU KH Aban Bunyamin untuk Maju di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya

Jelas dia, dirinya mempunya bakat suara jadi penyanyi secara alamiah alias tak pernah les vokal. Bakatnya ini muncul saat dia masih SD ketika memberanikan diri bernyanyi pupuh (puisi Sunda).

"Saya tak pernah les vokal ya. Cuman dulu waktu SD sempat nyanti di depan kelas. Waktu itu ada tugas nyanyi pupuh depan kelas," jelasnya. 

Kemudian sang guru yang mendengar merdunya suara Diffa langsung tertarik dan mengajaknya ikut lomba pupuh hingga berhasil menjadi juara.

"Lalu gurunya suka dan akhirnya diajak lomba pupuh. Jadi nyanyi itu awalnya dari pupuh waktu SD. Akhirnya setelah itu sempat hiatus. Setelah lulus SMA masuk lagi dunia musik hingga sekarang," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: