Legenda Persib Terharu saat Persib Tembus Final Liga 1 2023-2024: Selangkah Lagi Kita Juara
Legenda Persib ini tak kuasa menahan haru saat Pesib tembus final Liga 1 2023-2024. Foto: Persib--
BANDUNG, RADARTASIK.COM — Di hadapan para legenda Persib, skuad Persib Bojan Hodak mampu menujukkan kedigjayaannya.
Legenda Persib ini tak kuasa menahan haru saat Pesib tembus final Liga 1 2023-2024.
Menonton saat Persib menghancurkan Bali United 3-0 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, hingga Persib lolos ke final Liga 1 2023/2024, para legenda Persib Bandung ini bersuka cita.
Mereka teringat saat membawa Persib juara, baik di era perserikatan atau saat Persib juara di Liga Indonesia.
BACA JUGA: Anggap Inter dan AC Milan Lebih Kuat, Daniele De Rossi Targetkan AS Roma Finis 4 Besar Musim Depan
Para mantan Persib ini menjadi saksi kehebatan skuad Bojan Hodak menghancurkan Bali United.
Para mantan pemain Persib yang menonton laga Persib vs Bali United yaitu Wawan Karnawan (1980-an), Yudi Guntara, Asep Sumantri, Kekey Zakaria (1990-an), Zaenal Arif, Airlangga dan Tantan (2000-an).
Mantan pemain Persib lainnya yaitu Robbie Mark Gaspar asal Australia yang memperkuat Persib di ISL 2011/2012 juga menyaksikan laga Persib vs Bali United.
Bersama lebih dari 20 ribu Bobotoh yang memadati Stadion Si Jalak Harupat, para legenda Persib ini menjadi saksi Persib dapat tiket final dengan keunggulan agregat 4-1 dari Bali United.
BACA JUGA: HP MID Range Sony Xperia 10 VI dengan RAM 8GB dan Kamera 48MP
Gol Persib dicetak Ciro Alves, Febri Hariyadi dan Edo Febriansyah.
"Reugreug ayeuna mah (tenang sekarang). Pemain Persib tampil baik," kata Kekey Zakaria dikutip dari laman Persib.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: