4 Jam Perjalanan Balik dari Stasiun Tasikmalaya ke Yogyakarta, Berangkat Siang Dapat Nikmati Pemandangan

4 Jam Perjalanan Balik dari Stasiun Tasikmalaya ke Yogyakarta, Berangkat Siang Dapat Nikmati Pemandangan

Haidir Abdillah bersiap menempuh perjalanan balik dari Tasikmalaya ke Yogyakarta menggunakan KA Malabar ditempuh sekitar 4 jam, Selasa, 16 April 2024.-radartasik.com-

Ketika mau pulang H-5 Idul Fitri, Haidir hanya dapat tiket perjalanan Yogyakarta-Tasikmalaya.

“Tiket perjalanan balik Tasikmalaya ke Yogyakarta sudah habis,” katanya.

Namun H-1 Idul Fitri saat cek di layanan aplikasi Access by KAI ada 8 kursi kosong.

Langsung saja dibeli walau harganya lebih mahal dibanding harga tiket mudik.

Perjalanan balik dari Tasikmalaya ke Yogyakarta tersebut Haidir memilih siang hari.

“Bisa lihat pemandangan sepanjang perjalanan. Kalau pergi malam hari gak ada yang bisa dilihat,” alasannya.

Haidir yang alumni SMA Islam Terpadu Almutaqien Tasikmalaya ini menuturkan, kereta yang ditumpanginya kelas ekonomi premium.

BACA JUGA:Baligo H Iwan Saputra Terpasang di Jalan Tasikmalaya Selatan, Warga Yakin Akan Maju Lagi di Pilkada Tasik

“Kereta Malabar. Ekonomi premium tapi nyaman juga kok. Nanti turunnya di stasiun Tugu Yogyakarta,” jelasnya.

Jadwal keberangkatan KA Malabar dari Stasiun Tasikmalaya pukul 12:45 WIB.

Kereta Malabar berhenti di Stasiun Tugu sekitar pukul 16:37 WIB.

20 menit sebelum jadwal keberangkatan Haidir sudah tiba di Stasiun Tasikmalaya.

Suasana di Stasiun Tasikmalaya terlihat ramai oleh calon penumpang dan keluarganya yang mengantarkan.

Setelah pamit ke ibundanya, Haidir langsung melakukan check in dan masuk ke dalam stasiun.

Tidak lama menunggu Kereta Api (KA) Malabar datang dari arah Bandung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: