Ini Titik Kemacetan di Jalur Alternatif Garut-Tasikmalaya: Alun-Alun Singaparna Paling Berpotensi

Ini Titik Kemacetan di Jalur Alternatif Garut-Tasikmalaya: Alun-Alun Singaparna Paling Berpotensi

Diprediksi Alun-Alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya jadi titik kemacetan di arus mudik dan balik Lebaran 2024. Foto: ujang nandar/radartasik.com--

Ini Titik Kemacetan di Jalur Alternatif Garut-Tasikmalaya: Alun-Alun Singaparna Paling Berpotensi

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM— Persiapan arus mudik dan balik Lebaran 2024 terus dipersiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya di Jalur Alternatif Garut-Tasikmalaya

Persiapan yang terus dilakukan, selain rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan saat arus balik tersebut, terutama di Jalur Alun-Alun Singaparna.

Diprediksi titik kemacetan di jalur alternatif Garut-Tasikmalaya yaitu Alun-Alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya.

BACA JUGA: Polisi Bubarkan Balap Lari Liar Ratusan Remaja di Jalan Mayor Utarya Tasikmalaya, 50 Remaja Diamankan

BACA JUGA: Bojan Hodak Ekstra Putar Otak untuk Laga Persib vs Bhayangkara FC, Kondisi David da Silva Terus Dipantau

Memang Alun-Alun Singaparna sejak lama telah menjadi perhatian dalam arus mudik dan balik Lebaran.

"Itu terus kita persiapkan untuk menghadapi arus balik nanti," kata Kepala Bidang Lalu Lintas Dishubkominfo Kabupaten Tasikmalaya, Eka Prasetya Esabara S.STP,M.Si kepada radartasik.com, Kamis 28 Maret 2024.

Untuk jalur alternatif lebaran, kata Eka Prasetya Esabara, yang menjadi perhatian petugas yakni daerah Alun-Alun Singaparna yang selama ini selalu terjadi kepadatan kendaraan. 

"Tentunya nanti akan ada rekayasa lalu lintas agar tidak padat dan terjadi kemacetan di jalur mudik alternatif ini," kata Eka Prasetya Esabara.

BACA JUGA: Doa Ramadhan Hari Ke-18: Ketika Hati Dapat Petunjuk dari Allah SWT, Simak Pesan dan Hikmah di Dalamnya

BACA JUGA: Marko Lazetic: AC Milan 100 Persen Akan Lolos Melawan AS Roma

Jalur Alun-alun Singaparna merupakan salah satu jalur yang memiliki potensi kemacetan tinggi jika terjadi gelombang arus balik Lebaran 2024 dengan kendaraan yang cukup banyak. 

"Jalur itu kan selian menjadi akses masyarakat untuk berbelanja karena dilokasi tersebut ada pasar," jelas Eka Prasetya Esabara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: