Militansi Curva Nord Inter Milan: Mau di Arab Saudi atau Cina, Dimanapun Inter Bermain Kita Akan Ada

Militansi Curva Nord Inter Milan: Mau di Arab Saudi atau Cina, Dimanapun Inter Bermain Kita Akan Ada

Ilustrasi Curva Nord Inter Milan-Tangkapan Layar Instagram @cn69_official-

RADARTASIK.COM – Militansi Curva Nord Inter Milan tercermin dalam media sosial dengan pernyataan, "Mau di Arab Saudi atau Cina, dimanapun Inter bermain kita akan ada." 

Inter Milan akan menghadapi Lazio dalam pertandingan semifinal Supercoppa Italiana di Arab Saudi pada hari Sabtu, 20 Januari, pukul 02.00 WIB. 

Mengingat Nerazzurri memimpin klasemen Serie A dan melaju ke perempat final Liga Champions, Curva Nord Inter Milan sangat termotivasi untuk memberikan dukungan penuh kepada tim kesayangan mereka. 

Bahkan di Arab Saudi, mereka memastikan akan hadir, seperti yang diumumkan melalui cerita di profil Instagram Curva Nord hari ini.

BACA JUGA:Eder: Inter Milan Akan memenangkan Liga dan Supercoppa Italia

Berikut pernyataan Curva Nord Inter Milan di media sosial resminya: “Curva Nord akan hadir di Riyad, dalam sepak bola yang kini dikuasai oleh uang licik, kita tetap konsisten dengan pilihan yang dibuat tahun lalu.” 

“Ini adalah janji yang dibuat sejak kita masih anak-anak, ikatan dengan warna kita yang melampaui segala bendera, cinta untuk Inter yang mampu mengatasi setiap rintangan dan batas,” lanjutnya. 

“Sebuah perjalanan yang bagi banyak orang mungkin terdengar sebagai penghujatan, tapi bagi kita, ini adalah bukti lagi dari cinta abadi kami untuk warna-warna kami,” tegasnya. 

“Baik itu di Arab Saudi, Cina, atau Amerika Serikat, benar atau salah sekalipun, di mana pun Inter bermain, kita akan ada!” pungkasnya.

BACA JUGA:Kisah Wayang Gatotkaca Lahir Bernama Raden Tetuka, Jadi Sakti Setelah Dimasukan ke Kawah Candradimuka

Sebelumnya, pelatih Simone Inzaghi dalam konferensi pers juga meminta dukungan dari para penggemar Inter Milan yang berada di Arab Saudi. 

"Saya meminta mereka untuk mendukung kami, seperti yang mereka lakukan tahun lalu. Kami tahu bahwa banyak dari mereka di sini, dan kami akan mencoba membuat mereka bahagia seperti tahun lalu," ujar Inzaghi.

Sementara itu, mantan penyerang Juventus, Fabrizio Ravanelli, memberikan prediksi untuk pertandingan semifinal antara Inter Milan dan Lazio dini hari nanti.

Ravanelli berpendapat bahwa performa Luis Alberto akan menjadi kunci bagi permainan Lazio, karena hanya dia pemain yang dapat menciptakan permainan berkualitas bagi anak asuh Maurizio Sarri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: tuttomercato