Cara Aktivasi, Penggunaan Hingga Deaktivasi Tap to Pay di Livin’ By Mandiri

Cara Aktivasi, Penggunaan Hingga Deaktivasi Tap to Pay di Livin’ By Mandiri

Begini cara aktivasi, penggunaan hingga deaktivasi Tap to Pay di Livin’ By Mandiri.-Bank Mandiri-

Cara Aktivasi, Penggunaan Hingga Deaktivasi Tap to Pay di Livin’ By Mandiri

RADARTASIK.COMBank Mandiri menghadirkan fitur Tap to Pay di Livin’ by Mandiri pada pertengahan bulan Desember 2023.

Apa itu Tap to Pay? Itu merupakan fitur yang akan memudahkan nasabah melakukan pembayaran menggunakan kartu debit (Visa) dan kartu kredit (Visa dan Mastercard) di dalam maupun di luar negeri.

”Sekarang bayar ini itu tinggal tap saja pakai Tap to Pay. Hanya dalam hitungan detik, proses pembayaran langsung berhasil tanpa menunggu lama, Anda bisa segera membawa belanjaan atau keperluan yang Anda beli. Cepat dan convenient,” ujar Direktur Teknologi Informasi Bank Mandiri Timothy Utama dalam keterangan resminya, Jumat 15 Desember 2023.

BACA JUGA: RESMI Dibuka, Ini Petunjuk Pendaftaran Tenaga Kesehatan Haji 1444 H/2024 M, Ketahui Juga Persyaratannya

BACA JUGA: Penting! 4 Hal Terkait Garansi TV Agar Tidak Menyesal di Kemudian Hari

Cara Aktivasi Fitur Tap to Pay

- Kamu pilih menu Tap to Pay

- Kamu pilih Coba Sekarang

- Kamu pilih jenis kartu debit atau kredit untuk digunakan sebagai sumber dana dengan cara menggeser ke kiri, setelah itu pilih Aktifkan Kartu untuk Tap to Pay

- Kamu masukkan PIN Livin’

- Kartu yang dipilih berhasil digunakan sebagai sumber dana untuk Tap to Pay. Untuk bayar pilih Tap di Sini untuk Bayar

- Kamu cek notifikasi kartu kredit dan debit yang digunakan sebagai sumber dana Tap to Pay melalui Inbox dan Email.

- Kartu kredit aktif untuk Tap to Pay lalu Coba Tap to Pay

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: