Jumlah Penumpang Membludak, KCIC Gandakan Jadwal Perjalanan KC Whoosh

Jumlah Penumpang Membludak, KCIC Gandakan Jadwal Perjalanan KC Whoosh

KCIC gandakan jadwal perjalanan KC Whoosh setelah jumlah penumpang membludak.-KCIC-

Dari keseluruhan penumpang yang turun tersebut, sekitar 70 - 75% melanjutkan perjalanan menggunakan KA Feeder Kereta Cepat menuju Stasiun Cimahi dan Bandung.

Direktur Utama KCIC Dwiyana Slamet Riyadi mengimbau penumpang berkebutuhan khusus seperti lansia, orang dewasa dengan anak, orang sakit dan lainnya yang membutuhkan waktu untuk berpindah stasiun menggunakan KA Feeder lebih awal untuk menuju Stasiun Kereta Cepat Whoosh Padalarang.

BACA JUGA: Rp 40 Triliun untuk Bangun Tol Getaci, Tapi Cuma Sampai ke Daerah Ini Saja, Efek Ekonomi Lesu

Dia optimistis peningkatan jumlah perjalanan kereta cepat Whoosh dan KA Feeder yang berlipat ganda akan membuat perjalanan antara Jakarta dan Bandung menjadi pengalaman yang lebih lancar dan mudah diakses.

”Penumpang kini dapat menikmati waktu tunggu yang lebih singkat, fleksibilitas yang lebih besar dan koneksi yang lancar, yang pada akhirnya berkontribusi terhadap ekosistem transportasi yang lebih berkelanjutan dan efisien,” ujar dia dalam keterangan tertulisnya.

Riyadi mengatakan KCIC akan mengoperasikan 4 rangkaian KC Whoosh setiap hari. Semua rangkaian dipastikan telah melalui pengecekan harian dengan teliti.

Dia menambahkan KCIC akan memastikan keandalan prasarana demi keselamatan penumpang. Dia pastikan seluruh sarana dan prasarana laik operasi.

BACA JUGA: Rahasia Awet Mudah, Menghilangkan Kerutan dengan 4 Sunscreen Ini

Seluruh prasarana mulai dari jalur, persinyalan hingga kelistrikan akan dijaga dengan standar tertinggi untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan penumpang. 

KCIC telah melakukan pengetesan dan pemeliharaan yang ketat untuk menjamin keandalan operasi. Pengoperasian kereta cepat Whoosh juga akan diatur sebaik mungkin guna menjaga ketepatan waktu keberangkatan kereta cepat yang rata-rata mencapai 99,5% pada bulan Oktober 2023.


Dia menjamin seluruh petugas di bidang operasional dan pelayanan yang berdedikasi telah mempersiapkan diri dengan cermat untuk berdinas pada jadwal baru ini.

Lebih dari 78 personel yang bertugas dengan ramah dalam melayani penumpang selama perjalanan.

BACA JUGA: HORE Pendaftaran BRILiaN Future Leader Program General dan IT Telah Dibuka, Ini Link dan Jadwal Pendaftarannya

Kemudian lebih dari 200 orang passenger service on station mulai dari station master, petugas peron, supervisor, loket hingga kebersihan akan memastikan seluruh penumpang menerima layanan terbaik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: