Tak Sekadar Hiburan, Peringatan Ulang Tahun ke-22 Kota Tasikmalaya Diisi Banyak Kegiatan Religi

Tak Sekadar Hiburan, Peringatan Ulang Tahun ke-22 Kota Tasikmalaya Diisi Banyak Kegiatan Religi

Ustadz Wijayanto saat memberikan tausiyah dalam malam Tasyakur HUT Kota Tasikmalaya di bale kota, Kamis 26 Oktober 2023 malam. Prokopim Setda Kota Tasikmalaya--

Tak Sekadar Hiburan, Peringatan Ulang Tahun ke-22 Kota Tasikmalaya Diisi Banyak Kegiatan Religi

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Ribuan warga antusias memadati lapangan Bale Kota Tasikmalaya mengikuti Tabligh Akbar dan Malam Tasyakur, Kamis 26 Oktober 2023 malam.

Kesenian religi, bakti sosial, juga tausiyah dari Da'i kenamaan Ustadz Wijayanto mengisi acara tersebut. 

Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah mengatakan, di rangkaian hari jadi tidak sebatas uforia dan ragam hiburan saja. 

BACA JUGA:Kaops Nusantara Minta Pemilu 2024 di Kabupaten Tasikmalaya Berjalan Kondusif

Kegiatan lain, berupa sosial keagamaan tak luput menjadi agenda rangkaian peringatan ulang tahun ke-22.

"Setelah ada istigoshah qubro, kemudian tadarus bersama 1.000 hafidz di bale kota. Malamnya kita isi dengan tausiyah dan kreasi seni religi," paparnya.

Selain selebrasi, terang Cheka, diharapkan bertambahnya usia daerah turut bertambah juga keberkahan dan kelancaran pembangunan. 

"Supaya apa yang kita cita-citakan, kita laksanakan, beriringan dengan keberkahan," terang Cheka.

BACA JUGA:Sungai Citanduy Kabupaten Pangandaran Berpotensi Jadi Objek Wisata dengan Atraksi Menarik

Pada dakwahnya, Ustadz Wijayanto berpesan kepada ribuan warga yang hadir untuk tidak terpecah belah hanya karena perbedaan partai serta dukungan presiden pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

“Alhamdulillah, kita berkah semua di sini. Berkah Tasik ini, karena ulang tahun, tidak hanya ada tontonan, tapi juga ada tuntunan. Para santri hadir di sini,” tutur Wijayanto di tengah dakwahnya.

Banyaknya santri yang hadir di rangkaian HUT tersebut, pertanda berkah. Kedua, Kota Tasikmalaya mengawali hujan di malam sebelumnya, itu juga tandanya berkah.

Wijayanto mengatakan bahwa kehadirannya di sana merupakan bentuk silaturahmi, khususnya seluruh warga yang datang ke Bale Kota Tasikmalaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: