Sungai Citanduy Kabupaten Pangandaran Berpotensi Jadi Objek Wisata dengan Atraksi Menarik

Sungai Citanduy Kabupaten Pangandaran Berpotensi Jadi Objek Wisata dengan Atraksi Menarik

Perahu nelayan saat konvoi di Sungai Citanduy Kabupaten Pangandaran, beberapa waktu lalu. deni nurdiansyah / radar tasikmalaya--

Sungai Citanduy Kabupaten Pangandaran Berpotensi Jadi Objek Wisata dengan Atraksi Menarik

PANGANDARAN, RADARTASIK.COM - Sungai Citanduy di Kabupaten Pangandaran disebut banyak pihak sangat berpotensi untuk dijadikan objek wisata alam, dengan atraksi yang menarik.

Panjang Sungai Citanduy di Kabupaten Pangandaran ini diketahui mencapai 40 kilometer, dari mulai Palatar Agung sampai dengan wilayah Sukanagara Padaherang.

Sungai ini juga kerap digunakan sebagai jalur perlintasan dari Kalipucang Pangandaran, menuju Cilacap Jawa Tengah.

BACA JUGA:Alhamdulillah, Kabupaten Pangandaran Punya Armada Pemadam Kebakaran Baru

Sehingga masih cukup mudah untuk menemukan rakit atau perahu di bantaran Sungai Citanduy, yang digunakan sebagai moda transportasi.

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Asep Noordin mengatakan, sejak adanya lomba balap perahu di Citanduy, tercetus sebuah ide untuk mengadakan Festival Citanduy.

"Walaupun beberapa waktu lalu, baru sebatas konvoi perahu hias, tapi itu sudah jadi awal yang bagus," katanya kepada wartawan, kemarin Kamis 26 Oktober 2023.

Namun kedepanya, terang dia, pemerintah bisa mengkonsep atau menyiapkan terlebih dahulu, untuk menggelar Festival Citanduy.

BACA JUGA:Jose Mourinho: Inter Milan Tim Terkuat di Serie A, Tanpa Didampingi Saya, AS Roma Tetap Berjuang

"Jadi dalam festival itu, nanti bukan hanya konvoi perahu, tapi juga merawat potensi, melihat permasalahan yang ada di sepanjang Sungai Citanduy," terangnya.

Menurutnya, dari festival itu nanti bisa menjadi daya tarik bagi para wisatawan untuk berkunjung ke Kabupaten Pangandaran.

"Karena Sungai Citanduy memiliki view yang sangat bagus, sangat-sangat berpotensi jadi objek wisata," tegasnya.

Ia berharap, Dinas Pariwisata dan Kebudyaan Kabupaten Pangandaran bisa mencium potensi Sungai Citanduy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: