Beredar Surat Palsu Bisa Jadi ASN Tanpa Seleksi, BKN Ingatkan Pelamar CASN 2023 Tidak Transaksi dengan Oknum
Beredar surat palsu bisa jadi ASN tanpa seleksi, BKN ingatkan pelamar CASN 2023 tidak transaksi dengan oknum.-BKN-
Terkait proses seleksi, Haryomo mengingatkan tahapan seleksi terbuka secara umum, dapat dipantau bersama, dan tidak dikenakan biaya dengan nominal tertentu.
Pemerintah melalui Kementerian Keuangan (Kemenkeu) telah menganggarkan pembiayaan pelaksanaan seleksi CASN 2023 melalui APBN (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah).
Haryomo mengatakan seluruh tahapan seleksi diumumkan secara terbuka dan transparan. Saat proses ujian dengan CAT, pelamar dapat langsung melihat hasilnya seperti tahun-tahun sebelumnya.
”Proses ujian dengan CAT juga akan ditampilkan secara transparan melalui youtube BKN atau layar monitor yang disediakan di lokasi ujian sehingga siapa pun dan di mana pun dapat memantau,” tegasnya.
BACA JUGA: Joe Biden Takut Hizbullah Ikut Campur dalam Perang Hamas Melawan Israel
Kini tahapan seleksi CASN 2023 memasuki tahap pengumuman hasil seleksi administrasi yang akan dilanjutkan dengan masa sanggah.
Untuk masa sanggah, pelamar diberikan waktu 3 hari sejak menerima hasil seleksi administrasi. Sedangkan instansi diberikan waktu 5 hari kerja (19 - 23 Oktober 2023) untuk menjawab sanggah selama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: