Polres Tasikmalaya Cek Kendaraan dan Peralatan untuk Digunakan saat Pengamanan Pemilu 2024
Kapolres Tasikmalaya, AKBP Suhardi Hery Hariyanto melakukan pengecekan peralatan dan kendaraan untuk digunakan dalam pengamanan Pemilu 2024, Rabu 11 Oktober 2023. ujang nandar / radartasik.com--
Polres Tasikmalaya Cek Kendaraan dan Peralatan untuk Digunakan saat Pengamanan Pemilu 2024
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 terus bergulir. Begitupun pengamanan, terus dipersiapkan Polres Tasikmalaya.
Selain mempersiapkan personel, Polisi juga mempersiapkan berbagai peralatan dan kendaraan agar pengamanan Pemilu 2024 berjalan lancar.
Untuk memastikan berbagai peralatan dan kendaraan, Polres Tasikmalaya melaksanakan giat pengecekan peralatan dan kendaraan, Rabu 11 Oktober 2023 di halaman Mako Polres Tasikmalaya.
BACA JUGA:Promotor Pastikan Konser Dewa 19 di Area Bandara Wiriadinata Kota Tasikmalaya Siap Digelar
"Hari ini kita melaksnakan sarana dan prasarana meliputi dari kendaraan, dan peralatan lainnya," ujar Kapolres Tasikmalaya, AKBP Suhardi Hery Hariyanto kepada radartasik.com.
Dalam kegiatan itu, berbagai kendaraan yang digunakan satuan, mulai dari kendaraan patroli lalu lintas, Samapta, kendaraan babinsa, dan kendaraan dinas di setiap polsek di wilayah hukum Polres Tasikmalaya.
"Pengecekan ini untuk memastikan bahwa berbagai peralatan dan kendaraan siap digunakan untuk pengamanan Pemilu 2024," terang Suhardi.
Hasil pengecekan tersebut, secara umum kondisinya baik dan siap digunakan. Hanya saja ada beberapa kendaraan dinas yang memang memerlukan perawatan.
"Secara garis besar peralatan dan kendaraan siap digunakan dalam pengamanan pemilu," tambah dia.
Termasuk juga memastikan kesiapan personil kepolisian dalam mengamankan pemilu di Kabupaten Tasikmalaya. "Personel pun sudah siap dalam mengamankan Pemilu ini," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: