Jamu AC Milan, Borussia Dortmund Jadi Favorit Bandar Judi

Jamu AC Milan, Borussia Dortmund Jadi Favorit Bandar Judi

Ilusrasi Borussia Dortmund-Tangkapan Layar Instagram-

RADARTASIK.COM - Borussia Dortmund jadi favorit bandar judi saat jamu AC Milan di Signal Iduna Park dalam babak penyisihan Grup F Liga Champions.

Para bandar judi melihat kekuatan kedua tim berimbang, namun bermain sebagi tuan rumah membuat Borussia Dortmund muncul sebagai favorit.

Borussia Dortmund asuhan Edin Terzic juga tidak terkalahkan di Bundesliga dan mendapat keuntungan setelah jadwal laga mereka di Liga dimajukan sehari lebih cepat untuk memberi waktu istirahat lebih saat menghadapi AC Milan.

Walaupun Borussia Dortmund dijadikan favorit bandar judi, AC Milan datang dengan kepercayaan diri yang meningkat, setelah memetik dua kemanangan di Serie usai kalah telak 5-1 dari Inter Milan.

BACA JUGA:Penting! 4 Ciri-ciri Pinjol Ilegal Menurut Otoritas Jasa Keuangan, Nomor 3 Sering Ditemukan

Dalam sesi latihan terakhir di Milanello sebelum pertandingan Liga Champions kontra Borussia Dortmund, petunjuk mengenai pemilihan pemain inti mulai terlihat. 

Kemungkinan besar, Stefano Pioli akan menempatkan Mike Maignan di bawah mistar gawang, dengan empat bek yang terdiri dari kapten Davide Calabria di sisi kanan dan Theo Hernandez di sisi kiri, sementara Malick Thiaw dan Fikayo Tomori akan mengisi posisi tengah pertahanan.

Di lini tengah, Yacine Adli akan kembali menempati bangku cadangan, karena Tijjani Reijnders diperkirakan akan ditempatkan di posisi depan pertahanan, dengan Yunus Musah berada di sebelah kanan dan Tomasso Pobega di sebelah kiri.

Di lini serang, peran winger kanan dan kiri akan diberikan kepada Christian Pulisic dan Rafael Leao, sementara Olivier Giroud akan menempati posisi penyerang tengah.

BACA JUGA:Jelang Laga Melawan Borussia Dortmund, Arrigo Sacchi Merasa AC Milan Mulai Sempurna

Sementara itu, susunan pemain Borussia Dortmund lebih sulit untuk diprediksi, mengingat hampir seluruh tim siap tampil menghadapi AC Milan, kecuali bek Belgia Thomas Meunier dan gelandang Marcel Sabitzer yang diragukan.

Borussia Dortmund diperkirakan akan kembali menggunakan formasi 4-2-3-1 setelah mencoba eksperimen dengan formasi 3-5-2 dan 3-4-2-1 di Bundesliga. 

Gregor Kobel akan berada di bawah mistar gawang, dengan Kevin Ryerson di sisi kanan, kapten Mats Hummels dan Nico Schlotterbeck di posisi tengah, dan Romain Bensebaini sebagai bek kiri.

Pelatih Edin Terzic diperkirakan akan menurunkan Berkan Özcan menggantikan Sabitzer yang cedera paha, dan Lukas Nmecha akan mengisi peran gelandang di depan pemain bertahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: