Prediksi Laga Bhayangkara FC vs Persib Menurut Pengamat, Akan Ada Kejutan?

Prediksi Laga Bhayangkara FC vs Persib Menurut Pengamat, Akan Ada Kejutan?

Para pemain Persib saat latihan. Akhir pekan ini Persib lawan Bhayangkara FC dalam lanjutan Liga 1 2023/2024. Foto: Persib--

Jadi, Bhayangkara FC tetap berbahaya bagi Persib karena Bhayangkara FC masih dihuni para pemain hebat.

Terlebih, kata Eko Maung bisa jadi Bhayangkara FC menjadikan laga melawan Persib sebagai momentum bangkit.

BACA JUGA: Klaim Link Dana Kaget dan Dapatkan Saldo Dana Gratis Jumat 22 September 2023 Langsung Masuk

BACA JUGA: Manfaatkan Pinjaman KUR BRI 2023 Secara Online untuk Pengembangan Usaha Anda

Menurutnya, bisa jadi posisi Bhayangkara FC di dasar klasemen karena para pemainnya belum kompak.

“Kita selalu mengkhawatirkan ada tim yang mencari momentum kebangkitan itu lawan Persib,” ujar Eko Maung dilansir dari Youtube Bobotoh TV.

Belajar dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, jika ada klub yang menang lawan Persib biasanya akan menang-menang dan menang terus di laga berikutnya.

Padahal sebelumnya, klub tersebut sedang dalam kondisi terpuruk.

“Jadi Persib itu serang dijadikan momentum kebangkitan juga sama klub-klub lain,” ujar Eko Maung.

Sementara itu pengamat Persib lainnya Gus Dul menilai laga Bhayangkara FC vs Persib akan dimenangkan Persib Bandung.

Karena di laga nanti menjadi momentum para striker Persib untuk unjuk gigi mencetak sebanyak-banyaknya.

“(Prediksinya) menang dan akan banyak gol,” ujar Gus Dul di Bobotoh TV.

Gus Dul bukan menyepelekan Bhayangkara FC, namun menurutnya saatnya para penyerang Persib menunjukkan ketajamannya di laga pekan ke-13 Liga 1 2023/2024 ini.

Persib saat ini sedang dalam performa bagus. Dalam 5 laga Persib belum pernah terkalahkan.

Karena hasil 5 laga terakhir, Persib menang 3 kali dan imbang 2 kali.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: