Simone Inzaghi Mengaku Tak Cukup Waktu Siapkan Derby Melawan AC Milan: Banyak Pemain Akan Absen
Simone Inzaghi--Twitter
RADARTASIK.COM – Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku tak cukup waktu siapkan derby melawan AC Milan dan mengatakan: “Banyak pemain akan absen dalam 10 hari mendatang” karena harus membela tim nasional.
Inter akan menjamu AC Milan dalam Derby della Madonnina pada tanggal 16 September mendatang, dan ini akan menjadi pertama kalinya dalam sejarah kedua tim saling berhadapan saat berada di puncak klasemen Serie A.
Kedua tim mengumpulkan 9 poin maksimal dari tiga pertandingan pembuka musim 2023-24, menjadikan derby kali ini sangat dinanti oleh penggemar Liga Italia.
Nerazzurri memuncaki klasemen setelah meraih kemenangan melawan Monza, Cagliari, dan Fiorentina, sementara Rossoneri menaklukkan Bologna, Torino, dan AS Roma.
BACA JUGA:Rebut Puncak Klasemen dari AC Milan, Simone Inzaghi: ‘Ini Baru Permulaan’
Inter Milan juga unggul dalam selisih gol dan belum kebobolan pada musim ini, meskipun hal ini tidak bisa dijadikan patokan mengingat penghitungan scudetto berdasarkan head-to-head kedua tim.
Ini adalah kali ke-28 Inter Milan berada di puncak klasemen saat melakoni derby melawan AC Milan, sementara Rossoneri telah menguasai capolista sebanyak 36 kali saat keduanya bertemu.
Pelatih Inzaghi mengakui pentingnya Derby della Madonnina, meskipun menyadari waktu persiapan untuk pertandingan tersebut sangat terbatas.
"Kami tahu betapa pentingnya derby ini bagi semua orang di kota ini, meskipun jelas bahwa banyak pemain akan absen dalam 10 hari ke depan," kata Inzaghi kepada Sky Sport Italia.
"Beberapa juga harus menempuh perjalanan jauh, tetapi inilah daftar pemain yang kami miliki. Kami tidak memiliki banyak waktu untuk bersiap, dan hal yang sama berlaku untuk AC Milan," terangnya.
Di sisi lain, pelatih Stefano Pioli mengakui bahwa Inter Milan adalah lawan yang berkualitas saat diwawancarai oleh DAZN setelah mengalahkan AS Roma 2-1.
"Semua pertandingan adalah ujian berat yang harus diatasi, dan derby ini tidak berbeda. Inter adalah lawan yang berkualitas," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: