Diduga Sedang Telponan Anggota Polisi Meninggal Dunia Tertemper Kereta Api Serayu

Diduga Sedang Telponan Anggota Polisi Meninggal Dunia Tertemper Kereta Api Serayu

Warga berkerumun menolong seorang anggota Polsi yang tertemper Kereta Api Serayu, kemarin sore.-Foto: anto sugiarto/radartasik.disway.id-

Diduga Sedang Telponan Anggota Polisi Meninggal Dunia Tertemper Kereta Api Serayu

KOTA BANJAR, RADARTASIK.COM - Warga lingkungan Pintu Singa Kelurahan/Kecamatan Banjar KOTA BANJAR dikagetkan dengan ditemukannya sesosok mayat di pinggir rel kereta api, Kamis 17 Agustus 2023 petang jelang maghrib. 

Warga yang penasaran pun mencoba mendekati TKP dan ternyata benar ada orang yang tergeletak di pinggir rel kereta api diduga tersambar atau tertemper kereta api. 

Berdasarkan data dari pihak Stasiun Banjar, petugas Pam PKD menerima laporan dari PPKA menindak lanjuti laporan dari ASP KA 252 (Serayu) jurusan Purwokerto. 

BACA JUGA:Guru SMAN 3 Kota Banjar Siap Fasilitasi Mahasiswa Australia untuk Belajar ke Indonesia

Telah tertemper orang bernama Ugi Fermiandy jenis kelamin laki-laki lokasi di petak jalan knp-Bjr km 309+5/6 sekitar pukul 17.10 WIB. 

Kepala Stasiun Banjar Herry Susanto mengatakan Pam PKD Stasiun Banjar dan PKD Stasiun Karang Pucung, Polsuska Riska dan Polsuska Rangga menerima laporan langsung ke TKP dan menyisir jalur tersebut.

Berdasarkan di TKP korban mengalami luka-luka di bagian kepala dan meninggal dunia (tewas ditempat). Petugas langsung koordinasi dengan Polsek Banjar. 

Kapolsek Banjar Kompol Sudi Hartono SH membenarkan adanya orang yang tertemper kereta api Serayu jurusan Purwokerto. 

BACA JUGA:Momen yang Ditunggu, Honda Bikers Day 2023 Siap Rayakan Kebersamaan Ribuan Pecinta Motor Honda

"Iya betul mas (ada anggota polisi yang tertemper kereta api)," katanya. 

Ternyata, sosok mayat tersebut merupakan anggota polisi Polres Banjar bernama Aipda Ugi Fermiandy SH. 

Kapolres Banjar AKBP Bayu Catur Prabowo SH SIK MM yang mengetahui peristiwa tersebut langsung mengecek ke TKP. 

"Informasi yang kami terima ada saksi yang melihat sore hari korban sedang menelepon di pinggir rel," ucapnya tadi malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: