Massimo Moratti Kecam Lukaku: Lebih Baik Kita Tidak Memiliki Orang Seperti Dia di Inter Milan

Massimo Moratti Kecam Lukaku: Lebih Baik Kita Tidak Memiliki Orang Seperti Dia di Inter Milan

Romelu Lukaku --Twitter

RADARTASIK.COM - Massimo Moratti kecam Lukaku karena ingin pindah ke Juventus dengan mengatakan:  “Lebih baik kita tidak memiliki orang seperti dia di Inter Milan”. 

Ulah Romelu Lukaku yang “main mata” dengan Juventus membuat kesal banyak orang, terasuk mantan pemilik Inter Milan, Massimo Moratti.

“Mengingat semua yang dia katakan dan janjikan, saat dia berbicara dengan orang lain, saya tidak menyukainya dan juga para penggemar Inter,” kata Moratti kepada Notizie.com.

“Saya sangat kecewa dengan sikapnya. Lebih baik kita tidak memiliki seseorang seperti dia di Inter, itu bukan cara Anda bersikap,” kecamnya.

BACA JUGA:Davide Torchia: Samuel Chukwueze Pemain Baru AC Milan yang Paling Potensial

Massimo Moratti tidak menyembunyikan kekesalannya kepada Lukaku yang menghabiskan musim lalu dengan status pinjaman bersama Nerazzurri.

Lukaku mengaku mencintai Inter Milan dan berharap dapat pindah secara permanen ke Giuseppe Meazza musim ini dari Chelsea.

Namun, ketika Inter sudah mencapai kesepakatan dengan Chelsea, terungkap bahwa Lukaku juga sedang dalam pembicaraan dengan Juventus, sehingga Inter membatalkan negosiasi tersebut.

Gianluca Di Marzio bahkanmengungkapkan fakta mengejutkan bahwa Romelu Lukaku sebenarnya sudah menyetujui syarat kontrak dengan Juventus hanya sehari sebelum ia mengungkapkan rasa cintanya kepada Inter Milan.

BACA JUGA:Maling Spesialis Kotak Amal di Tasikmalaya Babak Belur Ditangkap Warga

Di Marzio melaporkan bahwa Lukaku telah menyetujui perjanjian dengan Juventus pada 12 Juni, hanya dua hari setelah kekalahan Inter Milan di final Liga Champions melawan Manchester City.

Namun, hal yang menarik adalah bahwa Lukaku kemudian mengunggah pesan yang sangat berterima kasih kepada para penggemar Inter Milan, sambil menyatakan bahwa "hatinya hanya milik klub yang indah ini".

Inter Milan akhirnya menghentikan upaya mereka untuk merekrut penyerang Belgia ini karena mereka tidak mendapatkan respons dari Lukaku dan agennya ketika mencoba menghubungi mereka melalui telepon.

Sementara itu, mantan kiper Inter, Sebastien Frey, mengungkapkan bahwa Lukaku merasa frustrasi dengan Inter Milan dan ingin bergabung dengan Juventus. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: