Stadion Sidolig Milik Persib Bandung? Kok Persib Harus Nyewa, Ini Penjelasannya
Para pemain Persib berlatih di Stadion Sidolig Kota Bandung beberapa waktu lalu. Foto: Persib--
Stadion Sidolig Milik Persib Bandung? Kok Persib Harus Nyewa, Ini Penjelasannya
BANDUNG, RADARTASIK.COM — Bobotoh dikagetkan dengan kabar bahwa Persib belum membayar uang sewa Stadion Sidolig atau sering disebut Stadion Persib.
Hal itu mengagetkan karena di sebagian Bobotoh ada anggapan bahwa Stadion Sidolig atau Stadion Persib itu milik Persib.
Lalu apakah Stadion Sidolig milik Persib Bandung? Kok Persib harus menyewa stadion yang didirikan sejak era kolonial Belanda itu?
Pengamat Persib Rony Anwari menjelaskan bahwa Stadion Sidolig adalah milik negara.
BACA JUGA: Gara-Gara Leonardo Bonucci, Legenda AC Milan Tinggalkan Timnas Italia
BACA JUGA: Cerita Menarik Junior Messias: Tukang Antar Kulkas yang Main di Liga Champions Bersama AC Milan
“Sidolig itu teman-teman Bobotoh harus tahu bukan punya Persib Bandung atau bukan milik PT PBB, tapi adalah aset negara,” terang Rony Anwari dilansir dari Youtubenya.
Jadi penggunaan Stadion Sidolig di Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung harus menyewa ke Pemkot Kota Bandung.
Rony Anwari pun memastikan bahwa betul Persib belum membayarkan uang sewa Stadion Sidolig selama 26 kali latihan atau 1 bulan.
“Betul,” kata Rony Anwari.
Menurutnya, ada kesalahpahaman antara Dispora Kota Bandung dengan manajemen Persib Bandung.
BACA JUGA: 10 Manfaat Tempe untuk Kesehatan, Apa Saja?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: