Keluarga Kaget Makam Pasien Covid-19 di Tasikmalaya Amblas, Pengelola TPU Aisha Rasidha Kebut Perbaikan

Keluarga Kaget Makam Pasien Covid-19 di Tasikmalaya Amblas, Pengelola TPU Aisha Rasidha Kebut Perbaikan

Makam khusus Covid-19 di TPU Aisha Rashida Kota Tasikmalaya yang amblas, Rabu 12 Juli 2023. istimewa--

Keluarga Kaget Makam Pasien Covid-19 di Tasikmalaya Amblas, Pengelola TPU Aisha Rasidha Kebut Perbaikan

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Pihak keluarga pasien Covid-19 yang dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Aisha Rashida, Kecamatan Tamansari, Kota Tasikmalaya mengaku kaget.

Pasalnya, makam keluarganya yang meninggal dunia karena positif Covid-19 amblas. Rabu 12 Juli 2023, para keluarga ini mendatangi TPU Aisha Rashida.

"Kami sebenarnya kaget awalnya ada pemberitaan makam Covid-19 di Aisha Rashida amblas. Kami langsung datang mengeceknya," ujar M Hasbi (28).

BACA JUGA:Eits Jangan Buang Struk Makan Resto di Kota Tasikmalaya, Upload ke IG dan WA Bisa Dapat Hadiah!

Hasbi dan istrinya sengaja mendadak datang ke TPU Aisha Rashida karena ingin melihat kondisi makam ayahnya.

Warga Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya ini mengakui, 2 bulan lalu makam ayahnya mulai amblas. Namun, kondisinya saat itu tak parah.

"Memang makam ayah dari istri saya sudah amblas juga 2 bulan lalu, namun kondisinya tak separah kali ini," terangnya.

"Kalau kali ini banyak yang amblas hampir lebih dari 30 makam. Ya memang kaget sih. Sekarang kita sedang mengecek dan ada rencana memperbaiki rumput di makamnya," sambungnya.

BACA JUGA:42 Bacaleg Kota Tasikmalaya Gagal Bertarung di Arena Pileg 2024

Walaupun demikian, makam ayah mertuanya tak terlalu parah amblasnya. Sebab ada makam Covid-19 lainnya yang sampai miring kondisinya akibat tanahnya amblas.

"Pas sampai ini saya kira tak akan amblas lagi. Ternyata kena juga makam ayah mertua saya. Bahkan sampai ada yang parah, makamnya miring. Alhamdulillah makam keluarga kami tak terlalu parah," terangnya.

Dia mengucapkan terima kasih kepada pengelola TPU Aisha Rashida yang sudah memperbaiki makam. Semoga bisa lebih diperhatikan kembali kondisi tanahnya dan cepat menginformasikan bila terjadi hal serupa lagi ke keluarga.

"Harapannya ada komunikasi juga dari dinas terkait kepada keluarga makam itu. Karena ada kan data by name by adress," harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: