Dinda Aura Putri, Penyandang Disabilitas Kota Tasikmalaya Pemilik Suara Emas yang Idolakan Putri Ariani
Dinda Aura Putri bersama Ayahnya, Sukma Gumelar saat ditemui di rumahnya, Jumat 7 Juli 2023. rezza rizaldi / radartasik.com--
Dinda Aura Putri, Penyandang Disabilitas Kota Tasikmalaya Pemilik Suara Emas yang Idolakan Putri Ariani
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Sosok gadis penyandang disabilitas warga Kota Tasikmalaya pemilik suara emas, Dinda Aura Putri (12), ternyata sangat mengidolakan Putri Ariani.
Dengan usianya yang masih muda, Dinda telah menekuni dunia tarik suara sejak usia 4 tahun. Dia bercita-cita ingin menjadi seorang penyanyi, seperti Putri Ariani.
Sosok Putri Ariani adalah gadis penyandang disabilitas yang mengharumkan nama Indonesia di ajang America's Got Talent 2023 dan menjadi perbincangan para selebritis saat ini.
Berkat suara merdunya, Putri Ariani saat mengikuti ajang America's Got Talent 2023 mendapat golden buzzer dari salah satu juri America's Got Talent 2023, Simon Cowell.
Maka, Dinda pun mengidolakan Putri Ariani. Karena menurut dia, Putri Ariani suaranya bagus sekali dan berhasil mengharumkan nama Indonesia di tingkat internasional.
"Aku mengidolakan Putri Ariani. Ingin seperti dia, jadi penyanyi profesional dan artis. Dari Kota Tasikmalaya untuk Indonesia dan semoga dunia," ujar Dinda saat ditemui di rumahnya, Jumat 7 Juli 2023.
Dinda pun berharap saat nanti single perdananya resmi luncur, lagunya bisa diterima masyarakat umum khususnya warga Kota Tasikmalaya.
Saat ini, single perdananya itu masih dalam proses mixing di tangan R Atik Suwaerdi, Kordinator Komunitas Peduli Tasikmalaya.
Diberitakan sebelumnya, Dinda ini adalah anak pertama dari 3 bersaudara puteri pasangan Sukma dan Fransiska yang usai melakukan rekaman lagu single perdana yang dibimbing R Atik Suwardi.
Atik sendiri di kalangan musisi Kota Tasikmalaya adalah Koordinator Komunitas Musisi Peduli Tasikmalaya, yang juga basist band Cleopatra.
Dinda dibimbing Atik saat melakukan take vocal di Atap Digital Recording Jalan Setiarasa, Kelurahan Sukamulya, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, Rabu 05 Juli 2023 lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: