Jemaah Haji Asal Cikalong, Tasikmalaya, Meninggal Dunia di Madinah karena Dehidrasi

Jemaah Haji Asal Cikalong, Tasikmalaya, Meninggal Dunia di Madinah karena Dehidrasi

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tasikmalaya, Dudu Rohman. ujang nandar / radartasik.com--

Jemaah Haji Asal Cikalong, Tasikmalaya, Meninggal Dunia di Madinah karena Dehidrasi 

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Rombongan jemaah haji Kabupaten Tasikmalaya sedang berduka. Seorang jemaah haji asal Cikalong meninggal dunia saat menjalankan ibadah di Madinah, Selasa 30 Mei 2023 lalu.

Jemaah haji tersebut bernama Aminah Uyu Sunarta (65) yang meninggal dunia karena dehidrasi dan sakit radang paru.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya, Dudu Rohman membenarkan bahwa seorang jemaah haji asal wilayahnya meninggal dunia di Madinah.

"Betul berdasarkan informasi meningal dunia pada Selasa 30 Mei 2023 kemarin," katanya kepada wartawan saat ditemui di Kantor Kemenag Kabupaten Tasikmalaya, Rabu 31 Mei 2023.

BACA JUGA:KEMENAG Buka Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit 2023, Terbuka Bagi Jenjang S1 Hingga S3, Simak Tahapannya

Jemaah haji yang meninggal dunia itu, merupakan jemaah yang diberangkatkan dari Kloter 7 embarkasi haji Bekasi dan berangkat ke Makkah pada Jumat 26 Mei 2023 lalu. 

"Dari Kloter 7 kemarin berangkatnya. Dengan itu kami mengimbau agar para jemaah haji yang berangkat selalu membawa air," sarannya.

Selain itu, Kemenag juga mendapatkan laporan seorang jemaah calon haji Kloter 7 sempat batal berangkat karena mengalami demam hebat.

Jemaah tersebut harus terpisah dari istrinya yang berangkat tepat waktu. "Itu betul batal berangkat," tambahnya.

BACA JUGA:Soal Usulan Kontrak PPPK Dihapus, BKPSDM Kota Tasikmalaya Tunggu Revisi Undang-Undang ASN

Dengan adanya seorang jemaah haji yang meninggal dunia itu, karyawan Kemenag Kabupaten Tasikmakaya pun tadi sempat melaksanakan doa bersama di aula kantornya.

"Alhamdulilah kami barusan selesai doa bersama untuk almarhum," jelasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: