BERMULA dari Rasa Bosan, Mahasiswa Akhir Ini Adakan Kegiatan Thrifting Gratis di Kampus 1 UIN Bandung

BERMULA dari Rasa Bosan, Mahasiswa Akhir Ini Adakan Kegiatan Thrifting Gratis di Kampus 1 UIN Bandung

Bermula dari rasa bosan, mahasiswa akhir ini adakan kegiatan thrifting gratis di Kampus 1 UIN Bandung.-Suryadi/Radartasik.com-

BANDUNG, RADARTASIK.COM – Bermula dari rasa bosan dengan dunia perkuliahan, sejumlah mahasiswa akhir mengadakan kegiatan thrifting gratis di Kampus 1 UIN BANDUNG.

Inisiator kegiatan Rizki Muhamad Nasrullah mengatakan, thrifting gratis diadakan oleh mahasiswa akhir yang tergabung dalam perkumpulan Penganut Ideologi Hoream (PIH).

Rizki menambahkan, tercetusnya ide kegiatan thrifting gratis berawal dari keresahan dirinya sebagai mahasiswa akhir yang merasa jenuh dengan perkuliahan.

''Ya kami dari mahasiswa lama yang mau kuliah malas, mau sidang malas, banyak malasnya lah, dan dalam masa kemalasan itu kami merasa bosan dan jenuh,'' ujarnya saat diwawancarai radartasik.com, Senin 29 Mei 2023.

BACA JUGA:Polisi Gercep Amankan Dua Orang, Buntut Video Panas Sejoli Mantap-Mantap

Rizki menyampaikan, kegiatan thrifting gratis terbuka bagi seluruh mahasiswa UIN Bandung maupun masyarakat yang ada di sekitar kampus.

''Ya untuk mahasiswa-mahasiswa rantau yang mungkin cuma bawa baju sedikit ke Bandung, warga juga, pedagang yang ada di sekitar UIN, dan untuk pekerja seperti OB dan satpam. Alhamdulillah tadi banyak yang merapat ke thrifting gratis ini,'' ucapnya. 


Inisiator kegiatan Rizki Muhamad Nasrullah sedang berbincang dengan pengunjung thrifting gratis.-Suryadi/Radartasik.com-

Tak hanya itu, perkumpulan PIH juga menyediakan Al-Qur'an gratis dan banyak koleksi buku dari Perpustakaan Pengetahuan Dunia.

''Ditambah alhamdulillah temen-temen saya Faza punya perpustakaan namanya pengetahuan dunia. Dia punya koleksi lumayan banyak buku-buku sekalian aja di pajang di sini,'' tuturnya.

BACA JUGA:WOW, Pemain Garut Bersinar di Persebaya, Jadi Idola Baru Bonek, Ini Profil Ripal Wahyudi

Rizki berharap, kegiatan thrifting gratis bisa memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi orang lain.

''Kalau masalah dapat baju bagus dapat buku, itu mah satu dua tahun aja udah ilang, tapi inginnya sih kebahagiaan itu yang bisa diingat sampai kapanpun,'' tuturnya.

Rizki pun menginginkan ke depannya, Penganut Ideologi Hoream (PIH) dapat mengadakan kegiatan serupa demi memberikan kebermanfaatan bagi orang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: