Tak Pernah Menang Melawan AC Milan, Pelatih Napoli Salahkan Jeda Internasional

Tak Pernah Menang Melawan AC Milan, Pelatih Napoli Salahkan Jeda Internasional

Luciano Spalletti--Twitter

RADARTASIK.COM – Luciano Spalletti pelatih Napoli salahkan jeda internasional yang membuat timnya tak pernah menang melawan AC Milan dalam 3 laga sepanjang bulan April.

Di pertemuan pertama di Serie A pada 2 April, Napoli harus menerima kenyataan pahit dihajar empat gol oleh AC Milan di kandangnya sendiri.

Selanjutnya di leg pertama babak delapan besar di Liga Champions, mereka kembali takluk 1-0 melalui gol semata wayang Ismael Bennacer di San Siro.

Hasil terbaru di laga terakhir, Napoli hanya maraih hasil imbang 1-1 di leg kedua babak perempat final Liga Champions dan membuat mereka tersingkir karena kalah agregat. 

 BACA JUGA:Diramal Bertemu Inter Milan di Semi Final, Bek AC Milan Berjanji Tonton Nerazzurri Sambil Ongkang Kaki

BACA JUGA:Rafael Leao Bandingkan Gocekan Mautnya Melawan Napoli dengan Ruud Gullit

Hasil minor tersebut, membuat Spalletti mendapat pertanyaan apakah Milan menjadi kelemahan Napoli yang tampil sangat luar biasa musim ini?

“Tidak, karena kami mengambil inisiatif baik di Milan maupun di sini,” kata Spalletti dikutip dari Football Italia. 

“Kami berada dalam kondisi yang fantastis sebelum jeda untuk tugas internasional, kemudian ketika kami kembali, ada begitu banyak pemain yang absen untuk pertandingan melawan Milan saat itu,” lanjutnya. 

“Mungkin hasil di Turin membuat kami percaya bahwa liga hanyalah formalitas, jadi kami tidak fokus pada hasil 4-0 itu,” akunya. 

BACA JUGA:Stefano Pioli Mengaku Bertemu Inter Milan di Semi Final Liga Champions Akan Menjadi Pertandingan yang Indah

BACA JUGA:Bawa AC Milan ke Semi Final Liga Champions, Pioli Mengenang Ketika Rossoneri Dianggap Tim Underdog

“Namun, dua pertandingan Liga Champions sama sekali berbeda,” tegasnya.

Menurutnya, kekalahan melawan AC Milan karena timnya lengah dan setajam musuhnya ketika mendapatkan peluang di dalam kotak penalti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: football italia