Puss In Boots: The Last Wish: Petualangan Kucing Super Mencari Bintang Harapan untuk Mengembalikan 8 Nyawanya

Puss In Boots: The Last Wish: Petualangan Kucing Super Mencari Bintang Harapan untuk Mengembalikan 8 Nyawanya

Film Puss In Boots: The Last Wish-Tangkapan Layar Twitter-

RADARTASIK.COM – Film Puss In Boots: The Last Wish, menceritakan petualangan kucing super mencari bintang harapan untuk mengembalikan 8 nyawanya yang hilang

Puss In Boots kembali dengan petualangan solo pertamanya setelah lebih dari satu dekade ketika muncul pertama kali tahun 2004 yang luar biasa.

Dalam film kali ini, Puss menemukan bahwa dia berada di kehidupan kesembilannya, setelah meninggal delapan kali, untuk menjaaga nyawa terakhirnya.

Memutuskan untuk tetap hidup, Puss (Antonio Banderas) memutuskan untuk tidak menonjolkan diri dan bersembunyi di tempat perlindungan kucing kecil yang nyaman di daerah antah berantah.

BACA JUGA:5 Manfaat Olahraga untuk Psikologi, Ternyata Dapat Mempertajam Memori

Tak ingin dikenali musuhnya, Puss menumbuhkan janggut, makan makanan kucing kering yang menjijikkan, dan menghindari serigala pemburu hadiah yang ingin membunuhnya.

Kehidupan monoton tanpa petualangan membuat sang kucing merasa bosan, ketika mengetahui tentang bintang harapan ajaib yang bisa mengembalikan semua nyawanya yang hilang.

Puss bersama dengan teman baru Perrito (Harvey Guillen) seekor anjing yang berpakaian seperti kucing untuk menikmati kemewahan tempat perlindungan dan teman lamanya Kitty Softpaws ( Salma Hayek ), memutuskan mencoba menemukannya.

Perjalanan itu sangat berbahaya, mereka masuk ke dalam hutan hitam dan menghadapi keluarga gangster Goldilocks (Florence Pugh) dan Tiga Beruang (Ray Winstone, Olivia Colman dan Samson Kayo) yang juga sedang mencari bintang harapan.

BACA JUGA:JADWAL 6 Laga Berat Persib, Bertemu Bali United, PSM Makassar dan Arema FC di Februari Ini

Ditambah penjahat super Jack Horner (John Mulaney) yang tidak akan berhenti untuk mendapatkan jempolnya yang tertutup pai.

Petualangan seru segera dimulai, dengan efek dalam film super-kitty ini adalah tontonan yang ramah untuk anak-anak.

Dengan beberapa aksi laga yang sangat berani saat menghadapi Horner serta serigala pemburu bayaran, pada tingkat yang lebih dalam, film ini juga menyoroti ketakutan akan kematian dan momen kehilangan orang yang dicintai yang menyatukan kita semua.

Banderas membawa semua kegembiraan dan energi yang biasa ke karakter yang dia buat sendiri, dan juga menggunakan jumlah humor yang tepat dalam peran itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: the sun