Persib Kudeta Pimpinan Klasemen, Syaratnya..., Luis Milla Punya Modal Mentereng, Cek Head to Head
Para pemain Persib latihan terakhir menjelang kebeerangkatan ke Bogor untuk menghadapi Borneo FC. Para pemain latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Rabu, 25 Januari 2022 sore. Foto: Persib--
BANDUNG, RADARTASIK.COM – Target laga Persib Bandung kontra Borneo FC hari ini jangan sekadar menang untuk memperpanjang rekor tak terkalahkan.
Seharusnya, target laga kali ini, Persib kudeta pimpinan klasemen Liga 1 musim 2022/2023 untuk meretas jalan menuju juara.
Sejatinya, Pelatih Pangeran Biru —julukan Persib Bandung— Luis Milla punya modal mentereng untuk menghadapi Borneo. Salah satunya 11 kali tidak pernah kalah.
Ya, persaingan di papan atas klasemen Liga 1 2022/2023 memang sangat ketat. PSM Makassar di urutan teratas mengoleksi 38 poin.
BACA JUGA: Persib Bawa Misi Balas Dendam, Matangkan Stratregi, Modalnya Rekor Fantastis Luis Milla
Tim Juku Eja dijamin tidak akan tenang di sisa musim ini lantaran ada Persib mengancam melesat ke puncak klasemen.
Saat ini Persib memang berada di peringkat 3 klasemen. Namun, Persib mengemas 36 poin atau hanya tertinggal 2 poin dari PSM.
Sedangkan Borneo berada di posisi 6 dengan memiliki 33 poin. Persaingan di papan atas klasemen BRI Liga 1 musim ini untuk memperebutkan gelar juara pun amat sengit.
Kedua tim menyadari arti penting pertandingan hari ini. Persib bisa saja menjadi pemuncak klasemen dengan syarat menang atas Borneo FC dan di laga lain PSM kalah dari Persija Jakarta.
BACA JUGA: Yess! Siswa SDN 3 Tugu Juara Pasanggiri Lengser Ambu Tingkat Jawa Barat
Adanya kemungkinan seperti itu akan membuat skuad asuhan Luis Milla lebih semangat lagi dalam bermain. Persib sedang dalam performa bagus dengan catatan tak terkalahkan di 11 laga terakhir.
Dalam periode tersebut, Beckham Putra dan kawan-kawan meraih 9 kemenangan dan 2 imbang. Tapi melawan Borneo, fokus akan sangat diperlukan Persib agar tren tersebut tetap terjaga.
Selain itu, misi balas dendam diusung Persib Bandung. Pada putaran pertama, Persib menanggung malu usai dijungkalkan Borneo FC dengan skor telak 1-4 di Stadion Segiri, Samarinda, pada 7 Agustus 2022.
Persib Bandung ingin mengulang kesuksesan mereka kala melakukan revans menghadapi Madura United pada pekan ke-19 sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: