Program Jumat Curhat, Kapolsek Tamansari Ingatkan Warga Jangan Berlebihan Rayakan Malam Tahun Baru

Program Jumat Curhat, Kapolsek Tamansari Ingatkan Warga Jangan Berlebihan Rayakan Malam Tahun Baru

Kapolsek Tamansari, AKP Nurrozi saat menggulirkan program Jumat Curhat, Jumat 30 Desember 2022. -Istimewa-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Para kapolsek di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota ingatkan warga jangan berlebihan rayakan malam Tahun Baru 2023 di Kota Tasikmalaya.

Hal itu seperti yang diingatkan Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolres Tamansari, AKP Nurrozi saat menggulirkan program Jumat Curhat di Madrasah Takdimul Islam Kampung Pasir Sereh, Kelurahan Setiawargi, Jumat 30 Desember 2022.

Dalam pengajian yang dihadiri sekitar 150 jamaah itu, Nurrozi menerangkan, malam pergantian tahun 2023 agar warga jangan berlebihan rayakan tahun baru. 

"Mari kita lewati bersama sambil menjaga dan memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat," paparnya.

BACA JUGA:Hore, Resmi Status PPKM Dicabut Presiden, Selanjutnya...

Selain itu, terang dia, Kapolsek juga mengingatkan keluarga dan anak-anak agar tidak terjebak dalam pergaulan berandalan bermotor, memakai motor knalpot bising maupun mengonsumsi minuman keras, obat-obatan terlarang maupun narkoba.

"Waspada juga terhadap penipuan yang berbasis online. Cek dan ricek kembali kebenaran informasi," terangnya.

"Apabila ada sesuatu yang perlu diinformasikan, silakan manfaatkan Bhabinkamtibmas yang ada atau langsung berkomunikasi dengan nomor saya," sambungnya sambil mengumumkan nomor ponsel pribadinya.

Kapolsek juga melakukan pembinaan dan penyuluhan hukum (Binluh) kepada masyarakat di Masjid Besar Al Abror, Tamansari, sambil sholat Jumat bersama.

BACA JUGA:Dua Jenis Sayuran Naik Harga 100 Persen di Pasar Singaparna Tasikmalaya, Pedagang Siasati Jualan ala Rencengan

"Kami sampaikan imbauan Kamtibmas menjelang malam pergantian. Mari bersama menjaga harkamtibmas menjelang Pergantian tahun," pesannya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: