Ternyata Rizky Billar Sempat Ditolak Saat Mengajak Lesti Kejora Menikah

Ternyata Rizky Billar Sempat Ditolak Saat Mengajak Lesti Kejora Menikah

Lesti Kejora dan suaminya Rizky Billar-Foto:tangkap akan layar/genpi.co-

RADARTASIK.COM - Aktor tampan Rizky Billar ternyata sempat ditolak saat mengajak pedangdut Lesti Kejora untuk menikah.

Hal tersebut disampaikan Rizky Billar dan Lesti Kejora dalam YouTube Titi dan Tian pada 30 Agustus 2022.

Ibu 1 anak menceritakan, Rizky Billar awalnya menanyakan tentang target menikah kepada dirinya.

BACA JUGA:Job Fair 2022 Sediakan Lowongan Pekerjaan untuk Penyandang Disabilitas, Cek Daftar Perusahaan yang Ikut Serta

“Awalnya kakak (Rizky Billar, red) nanya dulu sama dedek, target nikah kamu umur berapa sih, iseng aja itu bercanda,” kata Lesti Kejora.

Meski demikian, Lesti mengaku saat itu dirinya menolak untuk menikah dalam waktu dekat.

“Nggak ah, dedek masih banyak yang mau digapai. Terus kata kakak, dia mau nikah umur 29,” sambungnya.

BACA JUGA:Heboh! Kambing Bermata Satu Lahir di Sukaraja

Tak lama setelah perbincangan itu, Rizky Billar menyampaikan niatnya untuk serius kepada ayah Lesti.

“Nggak lama dari situ, kakak ngomong sama orang tua dedek,” tutur Lesti.

Billar pun menjelaskan, saat itu dirinya hanya tak ingin ayah Lesti memiliki prasangka buruk terhadap dirinya.

“Aku jelaskan ke bapak, Billar serius kok,” beber Rizky Billar.

BACA JUGA:Ini Resep Korean Cake Sponge Cokelat yang Bertekstur Lembut dengan Warna Menggoda Selera

Aktor 27 tahun tersebut mengaku saat itu dirinya memang belum memiliki niat untuk menikahi Lesti dalam waktu dekat lantaran merasa belum mapan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: