Kata Klopp Tentang Perburuan Gelar Liga Premier Musim Depan: Chelsea Sangat Kuat

Kata Klopp Tentang Perburuan Gelar Liga Premier Musim Depan: Chelsea Sangat Kuat

INGGRIS, RADARTASIK.COM - Jurgen Klopp takut orang akan salah paham tentang perburuan gelar Liga Premier musim depan, ia menolak anggapan hanya Liverpool dan Machester City yang akan menjadi juara.

Musim lalu Liverpool finis hanya satu poin di belakang Manchester City yang menjadi juara, sementara Chelsea yang beradadi peringkat ketiga mempunyai selisih 18 poin.

Selisih poin yang sangat jauh dengan Chelsea yang berada di posisi ketiga membuat banyak orang percaya ada jurang pemisah yang jelas antara dua tim teratas dan The Blues.

BACA JUGA:Jurgen Klopp: Inter Milan Tim Terbaik di Italia

Namun, Klopp menepis spekulasi ini dengan mengklaim klasemen musim lalu tidak adil bagi tim asuhan Thomas Tuchel .

"Kami tidak jauh di depan,” kata Klopp kepada ESPN ketika ditanya tentang dominasi Liverpool dan City.

“Itu selalu merupakan kesalahpahaman tentang poin musim lalu,” lanjutnya.

BACA JUGA:Klopp Ribut dengan Arteta di Pinggir Lapangan

Ia menambahkan “Kami bermain melawan Chelsea, saya tidak tahu berapa banyak poin yang kami miliki, saya benar-benar tidak tahu, tetapi kami melawan mereka empat kali dan kami tidak memenangkan satu pertandinganpun.”

“Itu bukan karena kami buruk hari itu, kami benar-benar bagus dalam pertandingan itu, tetapi pertarungan sellau lebih dari 90 menit, sebelum adu penalty di final Piala Carabao dan Piala FA, kami tidak pernah menang, jadi Chelsea sangat kuat," ungkapnya dikutip dari The Mirror.

Liverpool membutuhkan adu penalti untuk mengalahkan Chelsea di final Carabao dan Piala FA pada bulan Februari dan Mei.

Pelatih asal Jerman itu juga menegaskan Tottenham , Arsenal dan Manchester United dapat menutup celah dengan timnya dan Manchester City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: the mirror