Timnas Indonesia U-19 Dianggap Terkuat di Grup A Piala AFF U-19, Pelatih Thailand Tidak Mau Pandang Remeh

Timnas Indonesia U-19 Dianggap Terkuat di Grup A Piala AFF U-19, Pelatih Thailand Tidak Mau Pandang Remeh

Laga Indonesia kontra Thailand akan berlangsung pada Rabu 6 Juli 2022, juga di Stadion Patriot Candrabhaga.

Dalam mempersiapkan diri menuju Piala AFF U-19 2022, timnas U-19 Indonesia menjalani dua kali laga uji coba yaitu melawan Persija dengan hasil seri tanpa gol dan Bhayangkara FC, di mana mereka takluk 0-1.

Shin Tae-yong Optimis Juara

Pelatih Tim U-19 Indonesia, Shin Tae-yong optimistis Garuda Muda mampu meraih juara Piala AFF U-19 2022.

Hal ini disampaikannya jelang melawan Vietnam besok Sabtu 2 Juli malam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

"Kami sangat optimistis bisa tampil baik dalam laga AFF U-19 ini. Kami harapkan doa dan dukungan masyarakat," ujar Shin Tae-yong, Jumat 1 Juni 2022.

PSSI merilis 28 pemain tim nasional U-19 yang akan berlaga di Piala AFF U-19 2022, yang di dalamnya termasuk Ronaldo Joybera Kwateh dan gelandang timnas senior Marselino Ferdinan.

Dikutip dari laman PSSI, nama-nama yang ditetapkan pelatih Shin Tae-yong itu mayoritas memperkuat Indonesia di Turnamen Toulon 2022, Prancis, seperti Ronaldo, Hokky Caraka, Alfriyanto Nico, Edgard Amping, Erlangga Setyo, Cahya Supriadi, Raka Cahyana dan Dimas Pamungkas.

Selain mereka, ada pula nama gelandang muda Persis Solo yang naik daun karena penampilan apiknya di turnamen pramusim Piala Presiden 2022, Zanadin Fariz.

Ronaldo Joybera menegaskan bahwa dia dan rekan-rekannya siap menuntaskan target untuk menjadi juara Piala AFF U-19 2022.

“Kami bertekad meraih hasil maksimal pada setiap pertandingan. kami ingin menjadi juara Piala AFF U-19 2022. Turnamen ini juga menjadi ajang kami untuk menunjukkan permainan terbaik sebelum berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-19 dan, tentunya, Piala Dunia U-20 2023,” ujar Ronaldo Joybera. 

Untuk mempersiapkan diri berkompetisi di Piala AFF U-19 2022, timnas U-19 Indonesia sudah menjalani pemusatan latihan (TC) sejak 20 Juni 2022.

Awalnya, ada 30 pemain yang mengikuti TC tersebut. Namun, dalam prosesnya, Shin memutuskan untuk mencoret Alexandro Kamuru dan Althaf Indie.

Piala AFF U-19 2022 akan berlangsung di Jakarta dan Bekasi pada 2-15 Juli.

Pada turnamen itu, Indonesia berada di Grup A bersama Myanmar, Thailand, Vietnam, Brunei Darussalam dan Filipina. Adapun di Grup B ada Malaysia, Laos, Timor Leste, Kamboja dan Singapura.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: