Danlanud Wiriadinata Podcast Ngopi Bareng di Radar Tasikmalaya TV

Danlanud Wiriadinata Podcast Ngopi Bareng di Radar Tasikmalaya TV

Radartasik, KOTA TASIKDanlanud Wiriadinata, Letkol Pnb Adi P Buana  memenuhi undangan program podcast Ngopi Bareng dengan host Hilmi Pramudya di Radar TV Tasikmalaya, kemarin (16/06/22).

Program Podcast yang berjalan dengan santai ini mengungkap sisi lain dari seorang Letkol Pnb Adi P Buana. Mulai dari perjalanan hidup sedari kecil, cita-citanya, awal menjadi seorang militer dan harapannya dalam memandang hidup.

Pengalaman dalam bertugas, keluarga, hingga visi dan misi yang diembannya dalam memimpin Lanud Wiriadinata dikupas dalam pertemuan itu.

BACA JUGA:Trek Olahraga Off Road di Lanud Wiriadinata, Tasikmalaya Kembali Dibuka untuk Umum, Saatnya Adventure

Semua itu tersaji dalam obrolan yang sangat menarik, ringan namun membuat pendengarnya akan terbawa oleh apa yang diutarakan oleh narasumber.    

Melalui podcast ini, Danlanud Wiriadinata menjelaskan ikhwal rencana dibukanya kembali jalur penerbangan di Bandara Wiriadinata. Selama hampir dua tahun ini penerbangan komersil sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.    

BACA JUGA:Lanud Wiriadinata, Tasikmalaya Latihan Crash Team, Disimulasikan Pesawat Crash Landing dan Terbakar

Danlanud juga memberikan informasi atas kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan oleh Lanud Wiriadinata. 

Harapannya bahwa masyarakat dapat mengetahui bagaimana Lanud Wiriadinata bekerja dalam mempertahankan NKRI melalui matra udara.

BACA JUGA:Tongkat komando Danlanud Wiriadinata Berpindah, Kini Dipegang Letkol Pnb Adi Putra Buana

"Sehingga mereka dapat mengerti, memahami dan akhirnya mencintai dirgantara khususnya Lanud Wiriadinata yang kedudukannya berada di Priangan Timur, khususnya Kota Tasikmalaya," jelas Danlanud, Jumat (17/06/22). 

Bahasan lengkap soal Danlanud ini bisa disimak lewat kanal youtube radartasikmalayatv, Sabtu (18/06) petang. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: