Nyamar jadi Penumpang Angkot, Polisi Tangkap Bandar Ganja

Nyamar jadi Penumpang Angkot, Polisi Tangkap Bandar Ganja

radartasik.com - Usaha penyamaran seorang petugas kepolisian untuk membongkar kasus narkotika, cukup mujarab.  Petugas dari Polsek Matraman, Jakarta Timur itu menyamar jadi penumpang angkot dan berhasil menangkap seorang bandar ganja berinsial SM di kawasan Terminal Rawamangun.

Kapolsek Matraman Kompol Tedjo Asmoro mengatakan, kasus ini terungkap berkat informasi masyarakat terkait adanya transaksi narkoba jenis ganja. Setelah dilakukan pengintaian, ditemukan bukti kuat bahwa transaksi terjadi.

“Sudah ada informasi kalau ada pengedar narkoba transaksi di Terminal Rawamangun. Kami akhirnya ke terminal nyamar jadi penumpang,” kata Tedjo kepada wartawan, Jumat (17/9).

Tedjo menuturkan, SM ditangkap saat mengonsumsi ganja. “Dia (SM) di situ lagi pakai barang itu, ya kami tangkap,” jelasnya.

SM kemudian diminta menunjukkan keberadaan ganja miliknya. Akhirnya petunjuk mengarah ke tempat tinggal SM di Bekasi, Jawa Barat. Setelah digeledah polisi menemukan cukup banyak ganja.

“Pengembangan kami ambil barang (ganja, Red) lagi di Bintara Bekasi, jumlah 1 kilogram,” imbuh Tedjo.

Kepada petugas, SM mengaku mendapat ganja ini dari seorang narapidana. Saat ini keterangan tersebut masih diselidiki kebenarannya oleh penyidik.

“Kami masih lakukan pendalaman,” pungkas Tedjo. (jpg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: