RADAR TASIK.COM – Sepak bola Eropa bersiap memasuki babak baru, karena ternyata Liga Super belum sepenuhnya mati meski lama tak terdengar kabarnya.
Dalam beberapa jam terakhir, A22 Sports Management secara resmi mengumumkan proposal kepada UEFA dan FIFA untuk mengakui kompetisi baru bernama Liga Unify, atau yang lebih dikenal sebagai Liga Super Eropa.
Kompetisi ini dirancang sebagai alternatif bagi turnamen pan-Eropa yang sudah ada, termasuk Liga Champions UEFA.
Liga Unify digadang-gadang membawa format baru yang melibatkan 96 tim dari berbagai negara anggota UEFA, dibagi ke dalam empat tingkat kompetisi.
Dalam pernyataannya, CEO A22 Sports Management, Bernd Reichart, menjelaskan bahwa Liga Unify dirancang untuk mengatasi berbagai tantangan besar yang dihadapi sepak bola Eropa saat ini.
"A22 fokus pada pertumbuhan dan perkembangan sepak bola yang berkelanjutan," ujar Reichart dikutip dari Tuttomercatoweb.
"Keterlibatan kami dengan para pemangku kepentingan telah menyoroti berbagai isu mendesak, seperti meningkatnya harga tiket bagi penggemar, jadwal pemain yang terlalu padat, rendahnya investasi di sepak bola wanita, serta ketidakpuasan terhadap format kompetisi pan-Eropa saat ini," lanjutnya.
"Proposal kami dirancang untuk mengatasi tantangan-tantangan tersebut secara langsung," janjinya.
Keputusan Mahkamah Kehakiman Uni Eropa baru-baru ini membuka jalan bagi Liga Unify dengan mendukung sistem meritokratis sebagai dasar kompetisi.
Sistem meritokrasi memberikan peluang berdasarkan kemampuan dan prestasi, bukan faktor eksternal seperti kekayaan atau hubungan pribadi.
Pendekatan ini diharapkan menciptakan lingkungan yang lebih adil, mengurangi potensi korupsi, dan memastikan kompetisi yang lebih transparan.
Liga Unify menjanjikan pertandingan yang lebih kompetitif sekaligus peluang lebih besar bagi klub-klub dari berbagai negara untuk bersaing di level internasional.
Namun, pengakuan resmi dari UEFA dan FIFA akan menjadi kunci keberhasilan implementasi kompetisi ini.
Meski peluangnya kecil, jika proposal ini disetujui, Liga Unify bisa menjadi revolusi besar dalam lanskap sepak bola Eropa, membawa sistem baru yang lebih transparan dan kompetitif.
Berikut Format Liga Unify: