Selain itu, akses menuju kawasan wisata juga belum memadai, sehingga menurunkan jumlah pengunjung dan menghambat pertumbuhan ekonomi lokal.
Dani juga menyoroti pengelolaan aset milik Pemkab Tasikmalaya yang dinilai lebih banyak menghasilkan outcome ketimbang income.
"Pemkab harus segera berbenah, termasuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang masih rendah. Kolaborasi dengan Pemprov, pemerintah pusat, dan investor harus dioptimalkan, namun sejauh ini hal itu belum maksimal," pungkasnya.