Akhirnya, Kekuatan Utama Persib dari Kroasia Telah Tiba

Minggu 07-07-2024,16:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan
Akhirnya, Kekuatan Utama Persib dari Kroasia Telah Tiba

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Pelatih Bojan Hodak yang menjadi kekuatan utama Persib telah tiba di Kota Bandung. Bahkan, pelatih asal Kroasia ini telah memimpin sesi latihan tim jelang Liga 1 2024-2025 bergulir.

Sebelum Bojan Hodak tiba di Kota Bandung, sesi latihan Persib dipimpin sementara oleh asisten pelatih Yaya Sunarya. Pada sesi latihan perdana beberapa waktu lalu, belum ada pemain asing yang bergabung bersama tim.

Bojan Hodak mulai memimpin sesi latihan Persib pada Minggu 7 Juli 2024. Meski pelatih kepala sudah bergabung, masih ada sebagian pemain yang masih absen di sesi latihan.

Bojan mengungkapkan anak asuhnya akan mulai bergabung secara bertahap. Dia memprediksi komposisi pemain akan komplit pada pekan depan.

BACA JUGA:Jamal Musiala, Talenta Muda Lini Serang Timnas Jerman Masa Depan yang Diasah Bayern Munich

BACA JUGA:Lengkap, Daftar Pemain Asing PSS Sleman untuk Liga 1 2024-2025, Ada 4 Pemain Brasil

Terkait pemain baru yang didatangkan dari Kroasia, Mateo Kocijan, Bojan menuturkan pemain berusia 29 tahun ini akan merapat dalam waktu dekat.

Pelatih berusia 53 tahun ini menyebut nama-nama yang belum bergabung di antaranya Marc Klok, Mateo Kocijan, David da Silva, dan Ciro Alves.

Kemudian terkait dengan Dedi Kusnandar, pemain berposisi gelandang ini akan sedikit terlambat karena sedang menunaikan ibadah haji.

Bojan menginformasikan Dedi Kusnandar akan lebih dulu menyelesaikan beberapa urusan di Tanah Suci. Dia memastikan telah memberikan izin kepada anak asuhnya itu.

BACA JUGA:LELANG Jersey Persib Memasuki Batch 3, Jersey Milik Marc Klok dan Stefano Beltrame Tersedia, Bobotoh Serbu

BACA JUGA:Pengelolaan Risiko ESG Kuat, Rating Sustainalytics BRI Terus Membaik

SAH, Persib Kelola Stadion GBLA

Stadion GBLA akan dikelola Persib dalam periode 30 tahun ke depan. Tim berjuluk Maung Bandung ini diberikan kesempatan untuk mengelola stadion setelah Pemkot Bandung menyetujui izin pengelolaan stadion.

Kepastian ini disambut positif oleh Persib jelang Liga 1 2024-2025 bergulir. Operations and Human Capital Director PT PBB Muhammad Iskandar mengapresiasi Pemkot Bandung yang telah memberikan kesempatan kepada Persib untuk mengembangkan Stadion GBLA.

Kategori :