Ini 4 Destinasi Wisata Unik di Bandung, Ada Museum Patah Hati Hingga Liburan Kreatif, Yuk Simak

Sabtu 22-06-2024,17:30 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Bagi kamu yang ingin merasakan suasana liburan berbeda, mari ketahui 4 destinasi wisata unik di Bandung yang harus kamu kunjungi.

Kota Bandung tidak hanya menawarkan wisata alam, wisata edukasi, wisata kuliner, ataupun wisata budaya, tapi juga terdapat destinasi wisata unik yang cocok untuk mengisi waktu libur.

Destinasi wisata unik di Bandung menawarkan sarana hiburan yang menyenangkan dan tentunya memberikan pengalaman yang berkesan bagi pengunjung.

Wisata unik ini sangat cocok bagi bagi kamu yang ingin merasakan suasana berbeda dalam menikmati waktu libur.

BACA JUGA:Kembali Torehkan Prestasi Elite, BRI Jadi Institusi Keuangan No. 1 di Indonesia & Peringkat 4 di Asia Tenggara

Pastinya, destinasi wisata unik di Bandung menawarkan berbagai aktivitas seru dan makna liburan yang berbeda-beda. 

Berikut rekomendasi tempat liburan unik di Bandung yang bisa kamu pilih:

1. Splendore Workshop

Splendore Workshop merupakan tempat liburan kreatif yang bisa membuat pengunjung menjadi produktif.

BACA JUGA:Waspadai Potensi Pungli PPDB di Kota Tasikmalaya, KCD XII dan Disdik Diminta Komitmen

Splendore Workshop terletak di Jalan Karawitan Nomor 20, Kota Bandung. Tempat ini menjadi sarana belajar kerajinan tangan terutama perbenangan.

Pengunjung yang datang ke sini dapat belajar soal kerajinan tangan mulai dari chunky bag, basic weaving, punch needle, hingga rajut.

2. Siliwangi Bowling Center

Siliwangi Bowling Center menjadi tempat hits bagi pecinta bowling di Kota Bandung. Tempat bowling ini bisa menjadi spot terbaik untuk healing.

BACA JUGA:Masih Saja Ada Pasir yang Berceceran di Jalan Umum Kabupaten Pangandaran

Kategori :