Cara Menggunakan QRIS BCA di Singapura, Malaysia dan Thailand

Jumat 19-04-2024,17:05 WIB
Reporter : Ruslan
Editor : Ruslan

Cara Menggunakan QRIS BCA di Singapura, Malaysia dan Thailand

RADARTASIK.COM – QRIS BCA yang tersedia di aplikasi myBCA dapat digunakan untuk melakukan pembayaran non tunai di luar negeri.

Di Singapura, Malaysia dan Thailand, QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) dikenal dengan istilah QR Cross Border.

Keuntungan menggunakan QRIS myBCA di luar negeri? Pembayaran non tunai di luar negeri dengan menggunakan QR Cross Border bisa langsung dilakukan menggunakan mata uang Rupiah.

BACA JUGA: Pilkada 2024 Kota Banjar, Mantan Wakil Wali Kota dan 2 Kandidat Lainnya Incar Kursi B1 dari PDI Perjuangan

Jadi, Anda tidak perlu repot menghitung konversinya terlebih dahulu ke mata uang rupiah karena nominal transaksi dikonversikan otomatis sesuai dengan kurs Reuters BCA yang kompetitif.

Jika terdapat logo bank partner di tempat transaksi, maka pembayaran dengan fitur QRIS MyBCA di luar negeri diterima oleh merchant.

QRIS BCA bisa dipakai di negara mana saja? Berikut ini beberapa negara yang sudah menerima pembayaran menggunakan QR Cross Border.

1. Singapura

BACA JUGA: Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Mantan Wagub Jabar Akan Ambil Formulir Penjaringan Bacawalkot dari PPP

Di Singapura, transaksi menggunakan QRIS myBCA dapat dilakukan di tempat yang menyediakan metode pembayaran non tunai dengan logo NETS atau logo SGQR + NETS.

NETS (Network for Electronics Transfer) merupakan jaringan QR Cross Border yang sudah terintegrasi dengan perbankan.

2. Malaysia

Pembayaran non tunai di Malaysia berlaku untuk beberapa bank partner yang terintegrasi melalui jaringan perbankan seperti Public Bank Berhad, Razer Merchant Services Sdn Bhd, United Overseas Bank Berhad, AmBank Malaysia Berhad, TNG Digital Sdn Bhd, Axiata Digital eCode Sdn Bhd (Boost), Maybank Berhad dan Hong Leong Bank Berhad.

BACA JUGA: Lowongan Kerja Bandung Tersedia di Itenas Job Fair 2024, Ini Jadwal, Lokasi dan Perusahaan yang Berpartisipasi

Kategori :