Pulih dari Cedera, Stefano Beltrame Ingin Tampil Lawan Persebaya, Dia Bilang Ini ke Pelatih Persib Bojan Hodak

Kamis 18-04-2024,20:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

Beckham Putra juga sudah bisa tampil melawan Persebaya. Dia pun mulai berlatih meskipun sentuhannya masih belum maksimal.

BACA JUGA: Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Azies Resmi Daftar ke Partai Demokrat Bidik Kursi Z1 atau Z2?

BACA JUGA: Tren Gaya Rambut Pria Terkini yang Memikat Wanita, Tampil Keren bak Idol Korea

Bojan Hodak evaluasi tim Persib jelang hadapi Persebaya

Persib membawa modal kurang bagus jelang lawan Persebaya setelah di laga sebelumnya ditahan imbang 3-3 oleh Persita.

Bojan Hodak mengatakan timnya seharusnya mampu memenangi laga lawan Persita. Namun, Ciro Alves dan kawan-kawan terpaksa harus berbagi angka setelah kebobolan di menit akhir.

Pelatih asal Kroasia itu menilai lini pertahanan yang dibangun anak asuhnya tidak terkoordinasi dengan baik. Setelah dilakukannya evaluasi, dia berharap performa tim mengalami perbaikan jelang menghadapi Persebaya.

BACA JUGA: Jumlah Kunjungan Menurun, Pengelola Objek Wisata Gunung Galunggung Tasikmalaya Siapkan Area Glamping

BACA JUGA: Daniele De Rossi: AC Milan Hanya Punya Pilihan Menang Atau Tersingkir

Hodak menegaskan Maung Bandung harus mampu menyelesaikan tiga laga sisa dengan baik demi bisa mengamankan satu tempat ke babak championship series.

"(Harus) menghadapi sisa laga yang ada dan harus mampu memenangkannya," pungkas Hodak.

Kategori :