Outfit Hijab yang Cocok untuk Usia 30-an, Bikin Tampilan Makin Stylish, Cantik Natural Menyambut Ramadhan 2024

Sabtu 09-03-2024,22:00 WIB
Reporter : Denden Rusyadi
Editor : Usep Saeffulloh

Outfit hijab berikutnya adalah paduan antara maxi dress dengan cardigan yang longgar dan panjang. 

Untuk model hijab, kamu bisa menggunakan hijab segi empat atau pashmina

Pilihlah warna-warna yang cerah dan motif yang menarik untuk penampilan yang ceria saat ramadhan, karena ini juga masih akan menjadi trend hijab lebaran 2024 nanti.

Atau tambahkan aksesoris seperti sabuk yang cocok dengan warna outfit hijab kamu.

4. Celana Panjang dan Blouse dengan Hijab

Kenakan celana panjang yang nyaman, seperti celana palazzo.

Padu padankan dengan blouse yang modis, kamu juga bisa mengenakan luaran seperti blazer untuk tampilan yang lebih formal.

Selain itu kamu bisa pakai hijab segi empat untuk menciptakan outfit hijab yang matching.

5. Midi Dress dengan Jaket Jeans

Outfit hijab selanjutnya adalah padu padan midi dress dengan jaket jeans.

Penggunaan model hijab segi empat bisa menghadirkan keserasian dalam memakainya.

Kombinasi ini bisa memberikan sentuhan feminin dan elegan, serta menciptakan  tampilan yang trendi dan kasual. 

Padu Padan Warna untuk Outfit Hijab

Padu padan warna yang tepat untuk outfit hijab dapat membuat tampilan kamu semakin menarik dan elegan di usia 30-an. 

Berikut adalah beberapa tips padu padan warna baju dan hijab yang cocok untuk perempuan usia 30 tahun:

1. Kombinasikan warna pastel dengan warna netral seperti putih, hitam, atau abu-abu untuk menciptakan tampilan yang elegan dan simpel.

Kategori :