HP 3 Jutaan dengan Kamera 50 MP OIS, Samsung Galaxy A25 5G Rilis di Indonesia
JAKARTA, RADARTASIK.COM – Mengawali tahun 2024, Samsung merilis Galaxy A25 5G. Smartphone terbaru dengan performa tangguh, fitur yang ditingkatkan dalam hal kecanggihan dan desain kekinian dihargai mulai dari Rp 3.999.000.
Upgrade smartphone Anda ke Galaxy A25 5G di awal tahun untuk mendapatkan penawaran terbaik dari 5 - 26 Januari 2024, dengan berbagai keuntungan tambahan senilai hingga Rp 1.169.000.
Samsung Galaxy A25 5G hadir dengan kamera 50 MP, Optical Image Stabilization (OIS), prosesor Exynos 1280 yang meningkatkan performa, layar Super AMOLED 6,5 inci dengan refresh rate 120Hz, RAM 8GB, dan penyimpanan internal hingga 256GB.
BACA JUGA: HP RAM 8 GB Harga 1 Jutaan, Xiaomi POCO C65 Resmi Rilis di Indonesia
Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, mengatakan sambut tahun 2024 dengan semangat baru dan sempurnakan pengalaman Anda dengan Galaxy A25 5G.
Upgrade performa smartphone Anda dengan kamera 50MP OIS, layar 6,5 inci yang luas, performa 5G unggul, dan fitur-fitur pendukung seperti AI Image Enhancer dan Object Eraser untuk menghasilkan foto yang memukau.
”Dengan Galaxy A25 5G, nikmati pengalaman yang mulus saat berbagi momen awal tahun di media sosial, waktu bersendirian sambil menonton atau bermain game, semuanya berjalan lancar,” kata dia.
Performa Terjamin
BACA JUGA: Destinasi Wisata Pangandaran, Dimana Saja Spot Terbaik di Pantai Madasari Pangandaran? Ini Lokasinya
BACA JUGA: Terungkap, Ini Alasan Persebaya Surabaya Menunjuk Paul Munster Sebagai Pelatih, Bukan Uston Nawawi
Samsung Galaxy A25 5G menawarkan peningkatan signifikan pada performa dengan prosesor 5nm Exynos 1280, memberikan kenaikan performa hingga 30 persen dibandingkan model sebelumnya.
Cocok digunakan untuk menonton video beresolusi tinggi atau bermain game tanpa hambatan. Kinerja ini didukung oleh kapasitas memori besar, RAM 8 GB yang dapat diperluas hingga 16 GB dengan RAM Plus, dan penyimpanan internal hingga 256 GB.
Streaming dan gaming dalam resolusi tinggi dapat dinikmati dengan nyaman melalui jaringan 5G berkecepatan tinggi hingga 2.3G Bps atau melalui Wi-Fi 5 yang mendukung internet cepat.